Atlet Jatim Tembus 62 Besar

diah-permatasari-anggarSurabaya, Bhirawa
Atlet anggar asal Jatim, Diah Permatasari berhasil menembus babak 62 besar pada Kejuaraan Dunia Anggar yang digelar di Kazan-Rusia 15-22. Untuk bisa merebut tiket 32 besar atlet asal Kabupaten Probolinggo itu harus mengalahkan Marton Ann asal Hunggaria, hari ini Jumat (18/7).
Pada kejuaraan dunia kali ini, Indonesia mengirimkan tiga atlet terbaiknya, yakni Diah Permatasari, Renny Anggraini (keduannya dari Jatim) dan Ima Safitri (Kaltim). Ketiganya adalah atlet yang akan diturunkan di Asian Games di Incheon, Korea Selatan Bulan Oktober mendatang.
Pada pertandingan pertama, Diah Permatasari berhasil menaklukkan atlet asal Islandia, Vidarsdottir dengan skor telak 5-1, menundukkan Grench Ellien asal Panama (5-3).
Namun saat menghadapi atlet anggar asal Cina, Yu Xinting dan Pachekutova Tamara (Kazakthan), peraih emas beregu SEA Games 2011 harus takluk masing-masing dengan skor 5-0. Kemudian di pertandingan lainnya, Diah berhasil mengalahkan Pastran Milagros asal Venezuela (5-4) dan menumbangkan jagoan asal Singapura Lee Ann 5-0.
Dengan hasil tersebut Diah menjadi satu-satunya atlet Indonesia yang berhasil menembus babak 62 besar. “Saya rasa ini prestasi terbaik yang diukir oleh Diah, semoga ia bisa melangkah ke babak selanjutnya,” kata Pelatih Anggar asal Jatim, Fathullah saat ditemui di Surabaya, kemarin Kamis (17/7).
Namun ia mengakui untuk merebut tiket ke babak 32 besat dengan menaklukkan Marton Ann cukup berat, karena atlet asal Hunggaria itu adalah peraih emas kejuaraan dunia kelas Kadet di Bulgaria 2014. “Cukup berat untuk menang dari Marton, karena ia penyandang predikat juara dunia kadet. Tapi masih ada peluang dan itu harus dimanfaatkan oleh Diah,” kata Fathullah.
Ia berharap agar Diah bisa tampil secara maksimal untuk bisa mengalahkan Marton, karena dari segi pengalaman Diah yang kini menempati peringkat 46 dunia itu juga pernah tampil di Olimpiade London 2012 lalu. “Marton Ann saat ini menempati peringkat 19 dunia, jadi ini peluang bagi Diah untuk mengatrol peringkat sekaligus merebut tiket ke babak 32 besar,” kata Fathullah yang juga peraih emas SEA Games 95 Thailan itu.
Senada dengan Fathullah, pelatih anggar Jatim lainnya, Elvizar juga melihat peluang Diah sangat kecil. “Semoga Diah bisa bermain secara maksimal dan memenangkan pertandingan itu,” katanya.
Jika Diah bisa memenangkan pertandingan tersebut, maka maka ia adalah satu-satunya atler Indonesia yang bisa menembus babak 32 besar. Karena selama ini atlet anggar nasional hanya mampu bertahan di babak penyisihan. [wwn]

Keterangan Foto : Atlet anggar Jatim, Diah Permatasari akan bertanding melawan Marton Ann (Hunggaria) untuk berebut tiket ke babak 32 besar kejuaraan dunia anggar di Kazan-Rusia. [wawan triyanto/bhirawa]

Rate this article!
Tags: