Bahrodin Haiti Pernah Sekolah dan Tinggal di Wlingi Blitar

Siti Khalimah saat menunjukkan foto masa kecil Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti.

Siti Khalimah saat menunjukkan foto masa kecil Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti.

Blitar, Bhirawa
Calon Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri), Komisaris Jenderal Polisi (Komjen. Pol) Drs. Badrodin Haiti ternyata pernah mengenyam pendidikan dan tinggal di Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar selama setahun.
Hal ini seperti diungkapkan Kakak pertama Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti, Siti Khalimah saat ditemui dikediamannya, Jalan Gajahmada Gang Seriti No. 08 Kelurahan Wlingi Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar yang menyatakan adiknya yang saat ini telah dicalonkan sebagai calon tunggal Kapolri oleh Presiden Joko Widodo pernah mengenyam pendidikan di SD Negeri Babadan 01 Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar. “Dulu dia (Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti red) pernah ikut saya tinggal di Blitar selama setahun pada saat masih SD,” kata Siti Khalimah (63).
Dikatakan Siti Khalimah, adiknya Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti pernah tinggal bersamanya pada tahun 1969 sampai tahun 1970, dimana saat ia dan suaminya baru menginjakan kaki di Kabupaten blitar Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti tinggal dan sekolah di Blitar selama satu tahun bersamanya saat kelas enam SD di SD Negeri Babadan 01 Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar.
Lanjut Siti Khalimah yang merupakan kakak pertama dari delapan bersaudara Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti ini menjelaskan saat adiknya tinggal di Blitar bersama dirinya masih mengontrak di jalan Urip Sumoharjo Kecamatan Wlingi yang kini bangunannya sudah dibongkar dan menjadi kantor bank swasta. “Saat itu adik saya (Komjen. Pol. Drs. Badrodin Haiti red) saya ajak ke Blitar untuk membantu mengasuh anak saya yang pertama,” jelasnya.
Seperti  diketahui Presiden Joko Widodo akhirnya memutuskan untuk tidak mengangkat Komjen Pol Budi Gunawan menjadi Kapolri. Namun Jokowi akhirnya menunjuk Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai calon Kapolri baru dan nantinya akan segera diajukan ke DPR RI pada saat kemelut antara Polri dengan KPK. “Semoga dengan menjadi Kapolri yang baru, adik saya bisa mendamaikankan antara KPK dan Polri serta bisa bekerja dengan baik untuk kepentingan masyarakat,” imbuh Siti Khalimah yang berasal dari Keluarga Pondok Pesantren di jember. [htn]

Tags: