Banggar DPRD Mulai Bahas PAK APBD 2014

OLYMPUS DIGITAL CAMERAKab Mojokerto, Bhirawa
Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kab Mojokerto mulai ngebut membahas kebijakan umum perubahan anggaran APBD (KUPA). Sebagai langkah awal Banggar  DPRD menggelar rapat koordinasi bersama tim anggaran eksekutif Pemkab Mojokerto.
”Dengan tim anggaran eksekutif. Banggar DPRD  melakukan sinkronisasi KUPA,” kata Abdullah  Muhtar, Sekretaris DPRD Kab Mojokerto, Rabu (16/7) kemarin .
Dalam Rapat Koordinasi itu dipimpin Wakil Ketua DPRD, Any Mahnunah (Golkar) bersama Ketua DPRD Setia Puji Lestari (PDIP) serta dua wakil ketua dewan lainnya yakni Syaiful Fuad (PKB) dan RM Budhi (Demokrat). Sejumlah anggota badan anggaran dewan juga hadir pada kesempatan itu. Seperti  Djumaati (Demokrat), Nike Budiarti (Demokrat), Sri Yuni Erdiana (PDIP), Mahfud Kurniawan Hidayat (PKS), Khusairin PPP) dan HM Fauzi (PBB) juga Supardi (PKPB).
Sementara dari eksekutif, yang hadir antara lain Sekretaris Daerah Heri Suwito, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Mieke Yuli Astuti dan Asisten Suhartamyo. ”Pertemuan  akan dilanjutkan dengan pertemuan badan anggaran dan tim anggaran lanjutan,” ujarnya.
Usai rapat bakal dilanjutkan paripurna internal penetapan kebijakan umum perubahan anggaran. Pembahasan PAPBD dilakukan memasuki bulan ke tujuh tahun anggaran. Dasar pembahasan PAPBD yakni dari pengajuan tim anggaran eksekutif yang didasarkan pada pengajuan masing-masing SKPD. [kar]

Keterangan Foto : Rapat koordinasi badan anggaran DPRD dengan tim anggaran Pemkab  Mojokerto. [kariyadi/bhirawa]

Tags: