Bank Jatim Sinkronisasikan dengan Program Nawa Bhakti Satya

Sekretaris Perusahaan Bank Jatim, Glemboh Priambodo saat menjelaskan program Bank Jatim untuk mendukung Nawa Bhakti Satya. [achmad tauriq/bhirawa]

(Untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan Berbasis UMKM)

Surabaya, Bhirawa
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim mendukung Program Pemerintah Provinsi Jawa Timur yakni Nawa Bhakti Satya melalui produk yang mereka miliki yakni Jatim Sejahtera, Jatim Kerja, Jatim Cerdas dan Sehat, Jatim Akses, Jatim Diniyah, Jatim Agro, Jatim Berdaya, Jatim Amanah dan Jatim Harmoni.
Pemimpin Divisi Kredit Mikro Ritel dan Program Bank Jatim, Taufan Muhammad dalam Focus Group Discussion (FGD) Bank Jatim bertema ‘Membedah Strategi Bank Jatim Dalam Mewujudkan Program Nawa Bhakti Satya, Rabu (28/8) mengungkapkan untuk lebih memperkuat perekonomian kerakyatan, maka Bank Jatim perlu mensinkronisasikan dengan Sembilan Program Nawa Bhakti Satya.
”Dengan Sembilan Program Nawa Bhakti Satya ini, kami ingin mensinergikan dengan program kerja Gubernur agar visi-misi yang diusung bisa relevan dengan visi-misi Pemerintah Provinsi Jawa Timur. dan sebagai bank daerah, kami berusaha untuk memberi kontribusi pada Pemda,” terangnya.
Taufan menambahkan dengan sembilan program Nawa Bhakti Satya ini akan mampu mendongkrak perekonomian masyarakat. Seperti Jatim Agro ini menyediakan berbagai produk tabungan sinyal, kredit perikanan, kredit usaha peternakan sapi, kredit resi gudang, kredit program (Hulu Hilir), kredit musiman.
”Untuk membantu para UMKM untuk mendapatkan kredit mikro tersedia pada Jatim Berdaya yang juga memberikan fasilitas lain seperti pundi Kencana, Loan Agreement, KKOP, KKPA, Muslimat, Aisyiyah dan Fatayat yang akan membantu UKM untuk mengembangkan usaha yang dimilikinya,” jelasnya.
Sekretaris Perusahaan Bank Jatim, Glemboh Priambodo mengatakan, sudah ada sejumlah program yang disiapkan untuk bisa mendukung terwujudnya program Nawa Bhakti Satya Salah satunya dengan penguatan program tangung jawab sosial perusahaan atau Coorporate Social Rensponsibility (CSR).
”CSR ini diperuntukkan untuk membantu masyarakat mengembangkan usaha. Selain itu, CSR ini juga untuk menunjang warga Jatim. Saat ini, realisasi CSR yang sudah kami kucurkan sebanyak Rp10 miliar. Hingga akhir tahun ini kami targetkan sebanyak Rp20 miliar,” jelasnya.
Sementara itu, sejumlah program Nawa Bhakti Satya yang sinergi dengan program CSR Bank Jatim ini diantaranya, Jatim Sejahtera. Ini merupakan program Pemprov Jatim dalam pengentasan kemiskinan, juga Jatim Cerdas yang merupakan CSR Bank Jatim diperuntukkan meningkatkan kualitas pendidikan di Jatim.
Perwakilan dari Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional IV Jawa Timur, Yan Iswara Rosya berharap, Bank Jatim mampu melakukan intervensi dan menjadi lokomotif penurunan kemiskinan di Jatimmelalui pemberdayaan koperasi dan penyaluran CSR untuk masyarakat Jawa Timur.
”Kami mendorong pertumbuhan kinerja Bank Jatim semakin membaik dan bisa melebihi perbankan daerah lainnya,” katanya. [riq]

Tags: