Banyak Tokoh Batu Akan Tiarap dalam Pilkada 2017

M Mahfud

M Mahfud

Batu, Bhirawa
Berbagai spekulasi muncul menyusul perkiraan tokoh yang akan muncul dalam bursa Pilkada Kota Batu 2017. Jika Ny Dewanti Rumpoko, istri Wali Kota Batu Eddy Rumpoko muncul menjadi salah satu calon Wali Kota Batu maka dimungkinkan calon-calon yang lain akan tiarap. Hal tersebut dikemukakan oleh pemerhati dan mantan tokoh politik Kota Batu, M Mahfud.
Hal sebaliknya akan terjadi jika Ny Dewanti tidak mencalonkan diri, maka akan banyak calon wali kota yang akan bermunculan. “Jika Bu Dewanti muncul, semua partai cenderung memilih berkoalisi menjadi Batu 2, salah satu indikatornya  melihat hasil Pilkada di Kabupaten Malang. Dewanti yang orang baru dan tidak diunggulkan serta tidak terlibat dalam pembangunan ternyata hasil perolehan suaranya bagus,” ujar Mahfud, Selasa (9/2)
Sosok Dewanti saat ini sudah sangat dikenal. Dimungkinkan nama ini akan mereguk kemenangan mutlak bila ia mencalonkan di Kota Batu. Terlebih selama ini masyarakat melihat rekam jejak Ny Dewanti di Kota Batu cukup bisa diterima.
Sementara saat ini nama-nama yang muncul rata-rata merupakan anggota dewan, di luar anggota dewan masih sangat sedikit yang muncul ke permukaan. Jika memang demikian anggota dewan terbentur beberapa aturan ketika mencalonkan diri sebagai wali kota atau pun wakil wali kota. “Adanya aturan yang mengharuskan anggota dewan mundur ketika mencalonkan, membuat mereka pasti akan cari aman, mencari pasangan calon yang sudah jadi dan memiliki peluang menang tinggi,”tambah Mahfud.
Dari pantauannya, selain Dewanti dan beberapa nama anggota dewan, ada nama lain yang baru muncul yakni Abdul Majid dan Kasmuri Idris yang disebut-sebut akan lewat jalur independen. Lain halnya jika Dewanti tidak mencalonkan diri. Kemungkinan banyak tokoh-tokoh Kota Batu yang akan muncul. Ia memprediksi ada 3 hingga 4 calon lain yang akan muncul. Begitu juga dengan koalisi partai, kemungkinan akan banyak lagi.
“Kalau Bu Dewanti muncul dan lewat PDIP akan sendiri, sementara partai lain akan ada yang memberikan dukungannya ke PDIP, namun ada juga yang nanti memilih berdiri di luar namun hanya sedikit,” ujar mantan Ketua KPU Kota Batu ini.
Terpisah, Ketua DPC PKB Kota Batu Nurochman  menegaskan pihaknya tetap akan mencalonkan sebagai wali kota bukan sebagai wakil wali kota. “PKB tidak akan tiarap, kita tetap akan mencalonkan wali kota,” tegas pemenang kedua Pemilihan Legislatif lalu. [nas]

Tags: