Bappeda Gelar Pertemuan dengan para Pelaku UKM

3-KIM-UKM-Ach-1Probolinggo, Bhirawa
Program IBW (Iptek Bagi Wilayah) tahun 2015, Bappeda Kota Probolinggo melalui Bidang Sosial Budaya menggelar pertemuan dengan para pelaku UKM (Usaha Kecil dan Menengah) di wilayah Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo.
Menurut Kasubid Sosial Budaya Bappeda Kota Probolinggo, Wiwik Susilowati, Minggu 23/8, tahun ketiga pelaksanaan IBW ini fokusnya ada pada pengembangan UKM dengan mengambil kearifan lokal yang ada di Kota Probolinggo, yaitu olahan buah mangga yang akan dikembangkan.
IBW dari Universitas Tri Buana dan Universitas Muhammadiyah Malang, mengajak  UKM  di tiga kelurahan bergabung, yaitu Kelurahan Pakistaji, Kedung Dalem dan Sumber Taman. “Dengan adanya IBW ini Bappeda berharap ke depan olahan mangga selain menjadi ikon Kota probolinggo juga bisa menyejahterakan para pelaku UKM yang sebelumnya penghasilannya pas-pasan,” kata Wiwik.
Sementara Kepala IBW, Afrida mengatakan, pertemuan kali ini untuk memperagakan alat potong tempe dan keripik serta bagaimana cara menyablon plastic. “Juga cara membuat bakpao dan kerupuk dari pucuk daun mangga,” ujarnya. [wap]

Tags: