BBJT Upayakan Tak Ada Kesalahan Penyampaian Informasi Masyarakat

Suasana pembinaan Bahasa Indonesia hari kedua yang digelar BBJT di ruang rapat Kaliwatu Kota Batu, Rabu (23/10)

Kota Batu, Bhirawa
Upaya Balai Bahasa Jawa Timur (BBJT) untuk memperkuat kemampuan masyarakat dalam menghadapi informasi yang salah mengalami perkembangan positif. Hal ini diketahui dari hasil dua kali ujian kemampuan berbahasa Indonesia yang diikuti para peserta Pembinaan Bahasa Indonesia (PBI) yang digelar BBJT di Kaliwatu Kota Batu.
Dari ujian tersebut, mayoritas kemampuan peserta menunjukkan adanya peningkatan. Diketahui, PBI yang dilaksanakan selama dua hari telah berakhir kemarin (23/10). Pembinaan ditutup dengan menggelar ujian kemampuan berbahasa dari 50 peserta PBI.
“Di hari pertama (22/10) kita telah mengadakan awal. Di hari terakhir kita juga mengadakan ujian, dan hasilnya secara mayoritas mengalami peningkatan nilai,” ujar Kordinator Panitia PBI, Oktavia Vidianti, Rabu (23/10).
Dari lima puluh peserta pembinaan, hanya sebanyak dua peserta yang nilainya tetap. Adapun peserta lainnya nilainya naik. Bahkan, salah satu peserta bernama Bahtiar nilai kenaikannya cukup fantastis. Jika di tes awal ybs mendapatkan nilai 28, maka di tes kedua atau tes akhir dia mendapatkan nilai 72. Adapun jika peserta mendapatkan nilai sempurna maka ybs akan mengantongi angka 100.[nas]

Tags: