Bekuk Indomaret Jember, Adipati Bondowoso Juara

Bupati Amin Said Husni bersama Ketua DPRD dan jajaran Forkopimda saat menyaksikan partai final Bupati Cup 2017. (Samsul Tahar/Bhirawa)

(Final Volly Bupati Cup 2017)
Bondowoso, Bhirawa.
Partai final Turnamen Bola Voli Putra pada ajang Bupati Cup 2017 Bondowoso berlangsung sengit. Tim Adipati Bondowoso berhasil membawa kemengan setelah unggul 3:1 atas Indomaret Jember. Minggu, (30/4) malam.
Set pertama, saling kejar skor tidak terelakkan. Namun dengan konsistensi menyerang, tim Adipati Bondowoso berhasil memangkan pertandingan dengan skor 25-21.
Pada set kedua, tim Adipati semakin tidak terbendung dan terbukti berhasil kembali memenangkan pertandingan lewat hasil 25-21.
Tidak terima dikalahkan dua set beruntun, tim Indomaret Jember bangkit dan memberikan perlawanan sengit. Akhirnya, saling kejar skor selalu mewarnai setiap set sehingga sorak sorai penonton tidak terhindarkan.
Indomaret berhasil memperpanjang permainan setelah dengan skor 25-22. Set keempat, pertandingan semakin seru dengan permainan cepat yang diperlihatkan kedua tim. Perlahan tapi pasti, tim Adipati Bondowoso meninggalkan Indomaret Jember dan menutup set dengan hasil 25-21.
Atas keberhasilan tersebut, Manager tim Adipati Bondowoso, H Karna Suswandi sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung Bupati Cup 2017.
Apalagi, dengan kehadiran Bupati Bondowoso, H Amin Said Husni yang juga memberikan dukungan kepada tuan rumah, semakin menambah semangat hingga dapat memperoleh hasil yang maksimal.
“Apalagi dukungan Bupati dan Forkopimda serta suporter luar biasa. Kemenangan ini untuk Masyarakat Bondowoso,”  katanya.
Sebelumnya, juara pertama putri Turnamen Bola Voli Bupati Cup 2017 Bondowoso juga diraih oleh tuan rumah lewat tim Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bondowoso.
Terlihat Bupati Bondowoso H Amin Said Husni ditemani Ketua DPRD Acmad Dhafir, Sekretaris Daerah Hidayat, Komandan Kodim 0822 Bondowoso Letkol Sudrajat, Pimpinan Bank Jatim, beberapa kepala Dinas, Camat dan Kepala Desa turut hadir untuk memberikan dukungan kepada kedua tim yang berlaga di final malam ini.
Didaulat untuk penyeraha piala dan uang pembinaan untuk putera diserahkannya oleh Bupati Amin Said Husni, sedangkan untuk penyerahan pada juara putri diserahkan oleh ketua DPRD H Achmad Dhafir. [har]

Tags: