Berharap Ada Solusi untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Foto Ilustrasi

Kota Malang, Bhirawa
Pertumbuhan Ekonomi sangat terganggu, banyak cerita terkait pada kondisi Pandemi Covid 19 saat ini. Diantaranya, disampaikan Devi Sumarni, mahasiswa Magister Manaemejen Universitas Wisnu Wardhana (Unidha) Malang yang juga Owner Dev Jaya yakni Instruktur atau pengarah outbound, sebab sejak ada pandemi Covid 19 berlangsung seluruh even tertunda.
“Kegiatan saya itu, erat kaitanya dengan pengumpulan masa, jadi sejak pandemi Covid 19, semuanya terhenti. ini tentu berdampak dengan persoalan kondisi ekonomi,” tutur wanita yang akan segera mendapat gelar Magister Manajemen.
Menurut Devi, kegiatan outbound yang ditangani, selalu melibatkan banyak karyawan, yang selalu menjadi pemikirannya, dengan tidak bisa melakukan kegiatan berdampak pada pemasukan mereka.
“Karyawan yang terlibat bisanya mencapai 20 orang. Setelah tidak bekerja karena pandemi Covid 19, saya tetap berusaha untuk memberikan perhatian kepada mereka,” katanya.
Untungnya, lanjut Devi, masih ada proyek lain yang bisa ditangani, dari situlah ia bisa sedikit bernafas untuk kelangsungan hidup. Ada proyek sumber minyak dan pasir, lumayan untuk menyambung hidup. Alhamdulillah ada sedikit jalan.
Wanita yang pernah menangani out bondnya PDAM Kota Malang dan Kejati DKI ini menuturkan, sejak Maret ada lima even besar dibatalkan. Devi sangat berharap, segera tuntas persoalan ini dan ada solusi dari pemerintah agar usahanya bisa segera pulih. ”Outbound saya identik dengan air softgun. Itu yang menjadi pembeda dengan outbound lainnya,” pungkas wanita yang mempunyai hobi menembak ini. [mut]

Tags: