Berharap Tabligh Akbar Pererat Ukhuwah Islamiyah

Bupati Saiful Ilah saat memberikan ceramah Tablig Akbar, kemarin. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Saat memberikan sambutan dalam Tabligh Akbar di Masjid Al-Furqon Perumahan Taman Pinang Indah Sidoarjo, Kamis (21/9) kemarin. Bupati Sidoarjo Saiful Ilah SH MHum berharap kepada para jamaah agar kesempatan Tabligh Akbar ini bisa mempererat Ukhuwah Islamiah kepada sesama.
Kegiatan memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriyah yang digelar Ikadi (Ikatan Dai Indonesia) Kab Sidoarjo. Selain Bupati Sidoarjo juga dihadiri  Ketua MUI Jatim, KH Abdusshomad Buqhori.
Bupati Saiful Ilah mengaku senang dan bangga hadir dalam penyelenggaraan Tabligh Akbar seperti ini. Kegiatan seperti ini adalah salah satu upaya berikhtiar bersama meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Selain itu kegiatan seperti ini dapat dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat dan berkah yang diberikan Allah SWT.
Makanya, Ia berharap melalui Tabligh Akbar seperti ini akan mempererat Ukhuwah Islamiyah antar sesama. Penyelenggaraan kegiatan Tabligh Akbar Syi’ar hari besar Islam 1 Muharram 1439 Hijriyah ini, sesungguhnya merupakan implikasi dari aktivitas yang bertujuan pada peningkatan ketaqwaan, pelestarian nilai-nilai agama dan budaya serta pembentukan sikap mental spiritual kepada masyarakat.
Menurut Bupati Saiful Ilah, Tahun Baru Islam adalah moment penting bagi Umat Islam. Pergantian Tahun Baru Islam adalah sarana Umat Muslim untuk introspeksi diri. Selain itu juga sebagai sarana untuk melakukan perenungan tentang syukur atas usia yang diberikan Allah SWT. ”Saat ini kita masih diberi kesempatan untuk bertaubat, memperbaiki kesalahan serta menambah amal soleh sebagai bekal menghadap Allah SWT,” tutur Saiful Ilah.
Sementara itu, Ketua Ikadi Kab Sidoarjo, M Amin mengajak Umat Islam menumbuhkan Ukhuwah Islamiyah di moment Tahun Baru Islam kali ini. Salah satunya dengan ta’aruf atau saling mengenal antara saudaranya. ”Dengan saling mengenal akan memunculkan sikap tafahum/saling memahami, ta’awun/saling menolong, dan takaful/saling menanggung beban,” ajaknya.
Amin juga mengatakan, Ikadi merupakan organisasi kemasyarakatan untuk menegakkan nilai-nilai Islam sebagai rahmatan lil ‘alamin. Kajian-kajian yang dilakukan sesuai dengan ajaran ahlus sunnah. Setiap kajian yang diadakan, jamaahnya bertambah banyak. Dalam kesempatan itu juga diucapkan terimakasih kepada Pemkab Sidoarjo atas dukungannya selama ini. ”Berkat bantuan anggaran dana, Ikadi Sidoarjo dapat menyelenggarakan kegiatan seperti ini,” katanya.
Ketua panitia sekaligus takmir masjid Al-Furqon Ustad H Abdul Rahman juga mengucapkan terimakasihnya kepada Ikadi Sidoarjo yang menyelenggarakan tabligh akbar untuk yang pertama kalinya di Masjid Al Furqon. Ia berharap kegiatan seperti ini tidak berhenti sampai disini saja. Nantinya bisa berkelanjutan untuk menjalin Ukhuwah Islamiyah. [ach]

Tags: