Bersama Tiga Pilar, Polres Malang Gelar HUT Bhayangkara Ke-72

Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung (kanan) bersama Bupati Malang H Rendra Kresna dan Dandim 0818 Kab Malang/Kota Batu Letkol Ferry Musafat saat mengikuti kegiatan sepeda gowes dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 72, di Kota Kepanjen, Kab Malang

Kab Malang, Bhirawa
Rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke 72, Polres Malang menjalin kekompakan tiga pilar, yakni bersama Bupati Malang, Kapolres Malang dan Dandim 0818 Kabupaten Malang/Kota Batu dengan melakukan sepeda gowes mengelilingi Kota Kepanjen yang berjarak 5 kilometer, pada Selasa (3/7) pagi.
Selain Polres Malang menggelar sepeda gowes, juga menggelar kegiatan jalan sehat, yang diikuti ratusan peserta, serta membuka pasar murah untuk umum yang digelar Ketua Bhayangkari Cabang Malang Nyonya Tika Yade Setiawan Ujung atau istri Kapolres Malang.
Dan dalam kegiatan rangkaian HUT Bhayangkara tersebut, istri Dandim 0818 Nyonya Ferry Musafat juga ikut memeriahkannya.
“Kekompakan antar pimpinan di Kabupaten Malang ini harus terjaga dengan baik. Sehingga dengan adanya peringatan HUT Bhayangkara Ke 72 ini, tentunya untuk menjadikan kekompakan yang tidak hanya tiga pilar saja, namun juga semua elemen masyarakat, agar Kabupaten Malang ini aman dan kondusif,” papar Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung, Selasa (3/7), usai menggelar rangkaian kegitan HUT Bhayangkara Ke 72, di Mapolres Kepanjen, Kabupaten Malang.
Demikian juga dikatakan, Ketua Bhayangkari Cabang Malang Nyonya Tika Yade Setiawan Ujung, bahwa acara yang digelar Polres Malang dalam HUT Bhayangkara kali ini, diselenggarakan dengan sanhat sederhana, namun tetap meriah. Dan kegiatan tersebut juga ada olahraga, karena berolaraga selain bisa menjaga kekompakan, juga bisa membuat badan kita segar.
“Sebagai istri Polisi, dan sebagai Ketua Bhayangkari, maka dirinya bersama pengurus harus mendukung kegiatan yang dilakukan suami. Sehingga dengan momentum HUT Bhayangkara akan bisa menjadikan kekompakan diantara anggota Polisi dan TNI,” ujarnya.
Dan struktur kepengurusannya Bhayangkari, jelas dia, organisasi ini strukturnya dari pusat hingga sampai Polsek. Sedangkan Polres Malang membawahi 30 Polsek, sehingga kepengurusan Bhayangkari sesuai dengan jumlah Polsek. Oleh karena itu, istri Polisi harus siap mendukung tugas-tugas Polri suami. Dan sebagai istri Polisi, dirinya selalu siap menemani suami dimanapun bertugas dan kapanpun. Agar mampu memberikan dorongan moril dan memompa semangat supaya suami berprestasi dalam menjalankan tugas-tugasnya. [cyn]

Tags: