Biaya Perpanjangan STNK Picu Inflasi

Jember, Bhirawa
Kenaikan biaya perpanjangan STNK memicu terjadinya inflasi di Jember. Berdasarkan data, pada bulan Januari 2017 kabupaten Jember mengalami inflasi sebesar 1,46 persen. Angka ini lebih rendah dibanding inflasi Jawa Timur sebesar 1,52 persen, namun lebih tinggi dari inflasi Nasional sebesar 0,97 persen.
Kasi Distribusi Statistik, BPS Jember, Candra Birawa mengatakan, inflasi Jember pada bulan Januari 2017 merupakan yang tertinggi kedua di Provinsi Jawa timur setelah Kota Surabaya dengan inflasi 1,76 persen. Sedangkan Kota Malang menduduki urutan ketiga dengan inflasi sebesar 1,45 persen.
Menurut Candra, kebijakan pemerintah pusat menaikan biaya perpanjangan STNK baik roda dua maupun roda empat turut memberikan andil cukup besar pada terjadinya inflasi di daerah. Di Jember sendiri jumlah
kendaraan bermotor pribadi sebanyak 611.255 unit. Terdiri dari kendaraan roda dua sebanyak 563.621 unit dan kendaraan bermotor roda empat sebanyak 47.634 unit. “Hal ini mempengaruhi perhitungan inflasi yang dilakukan BPS Jember sebesar 103 persen,” ujarnya.
Komoditas yang menjadi pemicu inflasi, terletak pada kelompok bahan makanan terutama sub kelompok sayuran dan buah-buahan, serta kelompok komunikasi yaitu tarip pulsa ponsel. [efi]

Rate this article!
Tags: