BID Sidoarjo 2018 Tampilkan 42 Video Capturing Inovasi Desa

Bupati Saiful Ilah memukul gong sebagai simbolis pembukaan BID 2018. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Tim Inovasi Kabupaten (TIK) Sidoarjo telah menerima 42 video capturing ide inovasi desa, yang diidentifikasi dari 322 desa di 18 kecamatan se Kab Sidoarjo. Hasil itu telah ditampilkan dalam ajang Bursa Inovasi Desa (BID) 2018, yang dibuka Bupati Sidoarjo, Kamis (8/11) kemarin, di GOR Tenis Indoor Sidoarjo.
Dari 42 tampilan video inovasi sementara ini dijadikan menu lokal dan akan diverifikasi, serta divalidasi instansi Satker/KPW Provinsi Jatim, juga oleh Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, agar statusnya bisa menjadi menu nasional yang bisa disebarluaskan serta dapat direplikasi.
Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah berharap, desa-desa di Sidoarjo yang berjumlah 322 desa itu dapat secara serius mengisi kartu ide, terkait kebutuhan inovasi yang dikehendaki serta mau berkomitmen mengisi kartu komitmen dalam BID 2018.
“Kartu Komitmennya mesti diisi, agar proses replikasi inovasi dari tampilan menu-menu inovasi nasional ada yang bisa diterapkan di desa-desa Sidoarjo. Hal itu mesti tertuang dalam APBdesa 2019 sebagai bukti adanya proses replikasi program inovasi itu,” harap Saiful Illah.
Lebih jauh, Bupati Saiful Ilah juga berharap agar ada diantara 42 video capturing ide inovasi yang telah ditampilkan itu dapat diverifikasi dan bisa ditampilkan jadi menu nasional. Harapannya hasil reka bangun identifikasi ide inovasi yang ditampilkan ini bisa diakomodasi menjadi tampilan menu nasional.
Kepala DPMD P3A KB Sidoarjo, Drs Ec Moh Ali Imron MM menyatakan, proses pelaksanaan BID kedua pada 2018 sebagai bagian penting dari implementasi Program Inovasi Desa (PID), yang kini tengah dipadukan untuk menjadi penunjang bagi efektifitas pelaksanaan Program Pemberdayaan dan Pembangunan Masyarakat Desa (P3MD) sudah berjalan dengan sangat baik. ”Alhamdulillah BID 2018 telah berjalan dengan sangat luar biasa, baik dari sisi pelaksanaan maupun dari sisi target dan tujuan PID. Ini bisa dilihat dari 42 video capturing ide inovasi yang mewakili secara utuh 18 kecamatan. Semoga capturing ide inovasi di Sidoarjo ini ada yang bisa jadi menu inovasi di tingkat nasional,” harap Ali Imron di sela-sela proses pelaksanaan BID 2018. [ach]

Tags: