Bank Jatim Luncurkan Program ‘Jatim Prioritas’

Foto: ilustrasi

Foto: ilustrasi

Surabaya, Bhirawa
Sebagai bentuk apresiasi terhadap nasabah, Bank Jatim meluncurkan program baru Jatim prioritas. Layanan baru yang diprioritaskan pada nasabah berduit ini sebagai layanan premium yang dirancang dengan konsep pelayanan personel dan mengedepankan privasi serta kenyamanan.
Dirut Bank Jatim Suroso menegaskan nasabah yang akan mendapatkan Jatim Prioritas yaitu nasabah dengan minimal nilai aset Rp 250 juta atau untuk nasabah kredit dengan plafon outstanding minimal Rp 2 miliar. Adapun pangsa nasabah bagi program ini antara lain menyasar pihak pemerintahan, pengusaha, kalangan intelektual dan pebisnis. Dengan begitu ada rasa optimisme dari Bank Jatim untuk terus berekspansi dari bank daerah menjadi bank berskala nasional.
“Dengan adanya layanan ini, diharapkan 1.200 nasabah dapat menjadi nasabah Jatim Prioritas dan meningkatkan jumlah penghimpunan dana pihak ketiga Bank sebesar Rp 500 miliar setiap tahun. Adapun dana pihak ketiga Bank Jatim periode September 2015 telah mencapai Rp 43,75 triliun atau naik 22,55 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya,”papar mantan Dirut UMKM Jatim ini usai meluncurkan program Jatim Prioritas, Rabu (28/10).
Ditambahkannya, salah satu bentuk pengembangan layanan Jatim Prioritas adalah dengan membuka Jatim Prioritas outlet dan berbagai fasilitas layanan keperluan transaksi keuangan nasabah. Mulai dari penyediaan produk umum perbankan seperti tabungan, giro, deposito, produk investasi dan jasa e-banking.
“Sudah sepantasnya kami memberikan apresiasi lebih kepada nasabah premium Bank Jatim agar semakin nyaman dan aman dengan pelayanan prima. Karena pada akhirnya, kepuasan nasabah tetaplah yang utama. Harapannya, dengan diluncurkannya layanan Jatim Prioritas, kerjasama dengan nasabah premium dapat terus terjalin di masa mendatang. Selain itu kami juga mempunyai tujuan agar dapat menciptakan pasar baru,”ujarnya.
Ditambahkannya, setiap nasabah Jatim Prioritas akan memperoleh kartu identitas yang sekaligus dapat berfungsi sebagai kartu ATM dan kartu debit. Untuk saat ini Jatim Prioritas outlet baru tersedia di dua titik yaitu di Bank Jatim Kacap Rajawali dan di Kantor Kas RS Graha Amerta Surabaya. Dalam waktu dekat, Bank Jatim berencana menambah layanan Jatim Prioritas outlet di kantor cabang Jember, Kediri, Malang Raya hingga Jakarta. Pasalnya, area tersebut mengalami pertumbuhan dana kelolaan yang cukup progresif. Selain itu, nasabah istimewa ini akan mendapatkan sejumlah fasilitas seperti layanan personal banker atau penasihat finansial. [cty]

Tags: