Bojonegoro Siap Sambut UN Online SMK

smk onlineBojonegoro, Bhirawa
Adanya perluasam Ujian Nasional melalui Online di tingkat  Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Dinas Pendidikan Daerah (Disdikda) Kabupaten Bojonegoro siap menyambutnya di tahun 2015 ini. Hal itu diungkapkan oleh Kepala Disdikda Kabupaten Bojonegoro, Husnul Khuluq kepada Bhirawa, Selasa (20/1). “Kita sudah siap melaksanakan UN Online SMK di Bojonegoro untuk tahun ini, kita hanya menunggu perintah dari pemprov,” jelasnya.
Menurutnya, semua SMK Negeri yang ada di Bojonegoro sudah mencanangkan kesiapannya dalam progam yang digagas oleh Menteri Pendidikan RI, Anies Baswedan. Saat ini di Kabupaten Bojonegoro ada sekitar 42 sekolah SMK Negeri dan Swasta yang ada di Bojonegoro. “Dari 42 SMK di Bojonegoro, terdapat 20 sekolah dari kalangan Negeri dan sisanya dari kalangan swasta yang tersebar hampir di masing-masing Kecamatan,” terangnya.
Sementara itu, saat ini terdapat sekolah SMK Negeri yang di ajukan dalam progam tersebut. Yakni SMK Negeri 1 dan SMK Negeri 2. Sedangkan sisanya seperti SMK Negeri 3 dan SMK Negeri 4 hinga SMK Negeri 5 sudah menyatakan kesanggupannya bisa ikut progam itu, hanya menunggu keputusan. “Kita ajukan dua sekolah, karena kita dapat pagu dua sekolahan yang bisa di ajukan dalam progam ini,” ungkapnya.
Dikatakan, progam UN Online SMK dinilai bisa mempermudah pengawasan dan meringankan cost anggaran mobilisasi pengiriman naskah soal. Sehingga progam ini dinilai sanggat ideal untuk proses pelaksanaan UN.
“Dalam UN Online SMK kita akan bekerjasama dengan pihak ketiga baik itu Telkom maupun PLN, dimana dari dua instansi tersebut bisa menunjang keterkaitan. Untuk PLN bisa memastikan tidak adanya pemadaman listrik, sedangkan Telkom bisa jaringan komunikasi,” imbuhnya.
Setelah progam ini terlaksana, pihaknya berharap nantinya ada progam yang sama untuk meluas ke Sekolah Menengah Atas (SMA) maupun SMK Swasta untuk UN Online. [bas]

Rate this article!
Tags: