Bude Karwo Bakal Hadiri Reuni SMPN 10 Surabaya

Puluhan para alumni SMP Negeri 10 Surabaya (Ikasdasa) sowan ke Istri Gubernur Jatim Dra Hj Nina Soekarwo MSi di Gedung Negara Grahadi, Senin (7/5) kemarin. (gegeh bagus/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Istri Gubernur Jatim Dra Hj Nina Soekarwo MSi akan hadir dalam reuni SMP Negeri 10 Surabaya (Ikasdasa) pada 1 Juli 2018 mendatang.
Ketua Panita Reuni dan Halal Bihalal SMPN 10 Surabaya Suyono mengatakan ajang silaturahim ini untuk menyolidkan kembali para alumni Ikasdasa.
“Harapan kami silaturahim ini tidak hanya sekali saja, melainkan bisa seterusnya. Mudah-mudahan bisa berlanjut. Karena kami juga akan memberikan tali asih kepada para guru-guru purna SMPN 10 Surabaya dalam acara nanti,” katanya di Gedung Negara Grahadi, Senin (7/5).
Panitia reuni kemarin sowan ke istri gubernur yang akrab dipanggil Bude Karwo di Gedung Negara Grahadi bersama puluhan guru aktif, guru purna dan para alumni Ikasdasa.
Menurut mantan guru Biologi ini, diberikannya tali asih kepada para guru purna karena peran guru begitu penting dalam mencerdaskan anak bangsa. Terbukti, lanjut Suyono, para lulusan SMPN 10 Surabaya berhasil meluluskan orang-orang hebat yang berperan penting dalam pembangunan bangsa. “Seperti Bude Karwo, Bu Wali Kota Surabaya Tri Rismahari. Beliau adalah orang-orang hebat alumni sekolah kami,” ujarnya.
Sementara, Bude Karwo mengapresiasi kepada para alumni Ikasdasa yang aktif dalam memprakarsai kegiatan ajang silaturahim yang rencananya digelar 1 Juli 2018 mendatang.
Bude Karwo juga mengaku senang lantaran Ikasdasa telah berorientasi pada kegiatan-kegiatan sosial.
“Kami mengapresiasi sekali karena Ikasdasa sangat peduli kepada guru-guru sepuh (purna, red) kita. Harapan kami kita bisa menyambung tali silaturahim lagi,” katanya.
Bude Karwo juga berpesan, dalam kegiatan nantinya lebih banyak berbuat khususnya untuk sekolah dan secara umum untuk masyarakat lebih luas. “Jadi, semakin banyak lagi yang terlibat di kegiatan nanti,” harapnya.
Ketua Ikatan Alumni SMP 10 Surabaya (Ikasdasa) Bambang Udi Ukoro mengungkapkan lewat kegiatan ini menjadi ajang untuk merekatkan dan menyolidkan kembali para alumni. “Kami juga aktif menggelar kegiatan-kegiatan sosial sejak 2016 lalu yang dilaksanakan setiap bulan sekali. Kali ini sudah periode ke-19,” ujarnya di hadapan Bude Karwo.
Bambang menyebut, saat menempuh pendidikan di SMPN 10 Surabaya, Bude Karwo merupakan alumni 1974. Sedangkan Risma, dua angkatan di bawahnya, yakni 1976. [geh]

Tags: