Bupati Amin Imbau Toga-Tomas Berperan Tingkatkan Kesehatan Warga

Bupati Bondowoso Drs H Amin Said Husni bersama Toga dan Tomas Bondowoso. (Samsul Tahar/Bhirawa)

Bondowoso, Bhirawa
Bupati Bondowoso Drs H Amin Said Husni, meminta kepada tokoh masyarakat agar turut berperan aktif dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Dia ingin agar tokoh masyarakat juga ambil andil dalam meningkatkan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) lewat memberikan pemahaman tentang dampak negatif pernikahan di usia dini, yang selama ini menjadi pemicu tingginya angka kematian ibu dan anak saat proses persalinan.
“Saya meminta agar terus mendorong untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Karena ini menentukan IPM kita. Masalahnya, sekarang masih relatif tinggi angka kematian ibu dan anak saat proses persalainan,” pinta Bupati Amin saat menghadiri Forum Silaturahmi Tomas, Toga dan Masyarakat Dengan Formimda Bondowoso di PP. Nurul Hidayah Koncer Kidul, Tenggarang kemarin.
Amin menjelaskan, bahwa dalam hal tersebut peran Tomas sangat diperlukan. Lantaran selain bersinggungan langsung dengan masyarakat, Tomas adalah sosok yang disegani yang dinilai mampu memberikan petuah keagamaan maupun kultur budaya positif yang selaras dengan hajat pembangunan daerah.
“Karena persoalan itu menyangkut kultur budaya di tengah-tengah masyarakat. Tentu akan amat terbantu manakala seluruh Tomas di seluruh pelosok untuk mendorong turut membantu,” tambahnya.
“Masih ada persalinan melalui dukun beranak tanpa bantuan bidan. Selain itu juga tak kalah pentingnya adalah karena pernikahan dini yang sangat mempengaruhi faktor kesehatan reproduksi,” pungkasnya.
Hadir dalam acara itu para tokoh agama, tokoh masyarakat serta jajaran Forkopimda Bondowoso yang memang rutin dilaksanakan dalam rangka terus menjalin komunikasi yang baik antara Pemerintah dan masyarakat Bondowoso. [har]

Tags: