Bupati Bondowoso Lantik 151 Kades Terpilih

ades-yang-dilantik-dan-diambil-sumpahnya-oleh-Bupati-Amin-Said-Husni.

ades-yang-dilantik-dan-diambil-sumpahnya-oleh-Bupati-Amin-Said-Husni.

Bondowoso, Bhirawa
Setelah dilaksanakan pemilihan kepala desa secara serentak pada 1 Juni 2015 lalu, akhirnya Bupati Bondowoso Drs H.Amin Said Husni, Senin (22/6) sore secara resmi melantik 151 Kepala Desa yang baru saja terpilih. Acara pengambilan sumpah jabatan Kades itu dilaksnakan di Pendopo Agung Ki Bagus Azra (Ki Ronggo).
Dalam sambutannya Bupati Bondowoso, Drs. H. Amin Said Husni, meminta agar segera Kepala Desa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. dan secepatnya bisa mempelajari dan memahami regulasi sebagaimana sesuai dengan Undang-undang desa No.06 Tahun 2014.
“Kepala Desa baru wajib mempelajari, memahami dan mengimplementasikan regulasi yang ada sesuai dengan UU Desa yang baru. Sebab semua itu bertujuan agar ada sinkronisasi dalam melaksanakan berbagai program Pemerintah,” katanya, kemarin.
Selain itu, dengan diberlakukannya Undang-Undang Desa No. 06 Bupati Bondowoso Amin Said Husni segera bentuk tim satuan tugas (satgas), untuk memberikan bimbingan dan sebagai tempat konsultasi bagi kepala desa yang baru,dalam menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDesa) dan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDesa).
“Tim satgas yang akan kita bentuk ini, merupakan fasilitasi dari pemerintah kabupaten Bondowoso agar para kepala desa terpilih tidak mengalami kesulitan, menyusun RPJMDesa dan RKPDesa. DanĀ  juga untuk memberikan pemahaman tentang undang-undang yang baru tentang desa,” imbuh Amin usai melantik kepala desa periode 2015-2021, di Pendopo.
Menurutnya, Tim satgas ini merupakan gabungan lintas SKPD, yang nantinya akan menjadi konsultan bagi seluruh kepala desa yang membutuhkan solusi dalam permasalahan yang dihadapi terkait pemerintahan desa. “Anggota Satgas kita akan pilih dari inspektorat, bagian pemerintahan, Bappeda, dan SKPD terkait lainnya,” imbuhnya.
Sementara itu, Bupati juga mengucapkan selamat dan sukses kepada Kades terpilih, dan masyarakat bondowoso secara umum, karena telah mensukseskan Pemilihan Kepala Desa secara serentak pada bulan Juni lalu dengan suasana aman, dan kondusif. “Kami mengucapkan selamat kepada para Kades terpilih. Semoga dengan proses yang baik, hasilnya pun akan baik pula. Silahkan melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai aturan yang ada,” tandasnya.
Bupati, meminta agar para Kepala Desa mampu menjadi inspirator bagi warganya, bukan menjadi pemimpin yang dictator. “Jadilah pemimpin di desanya yang selalu mengayomi masyarakatnya dan mengabdi pada warganya ,Bukan sekedar menjadi Kepala Desa. Sebab tugas Kepala Desa itu menyelenggarakaan pemerintahan desa, melaksanakan pembangunan desa, pembinaan terhadap masyarakatnya di desa, dan pemberdayaan terhadap masyarakat.
Saya berharap kepada seluruh kepala desa yang sudah resmi menjabat kepala desa agar memenuhi kewajiban-kewajibanya agar tidak semena-mena memberhentikan peerangkat desa, walaupun bukan pendukungnya saat pelaksanaan Pilkades, saat ini semua masyarakat perlu di ayomi,” tuturnya.
Dari 151 orang Kepala Desa yang dilantik, 142 orang diantaranya laki-laki, dan 9 orang lainnya perempuan, serta 1 orang Kepala Desa Hasil Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Ardisaeng yang sebelumnya dijabat oleh Hj. Suryani, dan saat ini di ganti dengan H.Su’udi.
Dari hasil data yang dihimpun oleh Bhirawa Pemerintah Kabupaten Bondowoso Tanggal 1 Juni 2015 melaksanakan Pilkades serentak di 171 desa. Akan tetapi hari ini, ada 151 kepala desa yang dilantik, dan sisanya akan dilantik Desember mendatang, Sebab masa jabatan Kepala Desa Definitif akan berakhir pada bulan Desember 2015.
Acara pelantikan Kepala Desa terpilih di hadiri oleh jajaran Forpimda Kabupaten Bondowoso, diantaranya Ketua DPRD Bondowoso H Achmad Dhafir, Kapolres Bondowoso AKBP Djadjuli S.I.K MSi, Sekda Bondowoso, Drs.Hidayat M.Si serta beberapa perwakilan Forpimda dan para pimpinan SKPD Pemkab bondowoso. [har]

Tags: