Bupati Kukuhkan Paskibraka Situbondo 2019

Bupati Situbondo Dadang Wigiarto bersama jajaran Forkopimda saat mengukuhkan Paskibraka tahun 2019 di pendopo Rabu malam (14/8). [sawawi]

Situbondo, Bhirawa
Bupati Situbondo dadang Wigiarto bersama Wabup Yoyok Mulyadi dan jajaran forkopimda menghadiri pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di pendopo Kab. Situbondo, Rabu malam (14/8).
Upcara pengukuhan Paskibraka dipimpin Bupati Situbondo H. Dadang Wigiarto, yang juga dihadiri jajaran pimpinan Kepala Badan dan Kepala Dinas serta semua wali murid peserta paskibraka tahun 2019.
Dalam arahannya, Bupati Situbondo Dadang Wigiarto mengatakan bahwa para anggota paskibraka merupakan siswa siswi pilihan dan siswa terbaik yang ada di Kabupaten Situbondo setelah lulus mengikuti seleksi yang panjang. Selanjutnya, papar Bupati Dadang, ada tugas besar menanti para peserta paskibraka kedepan.
“Semua peserta paskibraka ini mendapatkan tugas untuk mengibarkan bendera sang saka merah putih dihadapan masyarakat Situbondo,” ucap bupati dua periode itu.
Selain itu, terang Bupati Dadang, semua peserta paskibraka yang ada di Kabupaten Situbondo harus bangga sudah terpilih menjadi petugas upacara puncak proklamasi yang handal.
“Semua anak anakku ini telah membuat bangga keluarganya dan sekolah asal yang telah mendidiknya,” ucap Bupati Dadang seraya memberikan semangat kepada para anggota paskibraka yang baru saja dikukuhkan.
Sementara itu, Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono menimpali upacara pengukuhan paskibraka ini menandakan bahwa siswa siswi yang terpilih telah siap untuk mengibarkan Sang Merah Putih pada tanggal 17 Agustus, Sabtu lusa.
“Kami (Polres Situbondo) berharap paskibraka terus bersemangat menjalankan tugas sebagai pemuda bangsa. Dengan menjadi anggota paskibraka merupakan tugas yang sangat mulai sebagai wujud pengabdian terhadap bangsa dan negara,” pungkas Kapolres Awan. [awi]

Tags: