Bupati Lamongan Jenguk Bripka AA Korban Penyerangan di Surabaya

Bupati Lamongan Fadeli bersama Kapolres Lamongan menjenguk Bripka AA di RS Bhayangkara Mapolda Jatim, Rabu (21/11). [trie diana/bhirawa]

Polda Jatim, Bhirawa
Bupati Lamongan Fadeli mendatangi Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim, Rabu (21/11). Kedatangan Fadeli tiada lain untuk menjenguk Bripka AA, korban pengrusakan Pos Polisi di Wisata Bahari Lamongan (WBL) Paciran Lamongan, Selasa (20/11) lalu.
“Saya prihatin akan musibah ini. Saya terima kasih aparat kepolisian telah bekerja keras sehingga dengan cepat menangkap dua orang pelaku teror yang ingin membunuh petugas,” kata Fadeli usai menjenguk Bripka AA.
Fadeli mengapresiasi apa yang dilakukan Bripka AA. Menurutnya, aksi Bripka AA yang berani melawan dua orang peneror itu harus diteladani. Meskipun mengalami luka di bagian mata karena ditembak menggunakan ketapel, namun Bripka AA tetap melakukan pengejaran hingga menabrak kendaraan pelaku.
“Apa yang dilakukan beliau (Bripka AA) sangat luar biasa. Saya sampaikan terima kasih, hormat kepada beliau. Kita berpikir, seandainya dia menyerah, bagaimana kondisi Lamongan, pasti akan kehilangan jejak,” jelasnya.
Atas keberanian Bripka AA, Kapolres Lamongan, sambung Fadeli telah menyampaikan kepada Kapolda Jatim untuk memberikan penghargaan berupa kenaikan pangkat kepada Bripka AA.
Ditanya antisipasi agar kejadian tersebut tak terulang, Fadeli telah memerintahkan aparat kepolisian dan TNI untuk meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, pihaknya mengajak peran serta tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk menjaga keamanan dan memberantas tindakan radikal. “Kapolres dan Dandim punya data, ternyata dia ini (peneror, red) bukan orang Lamongan dan kelahiran Lamongan, juga tidak menikah dengan orang Lamongan,” tegasnya.
Sementara itu, Kapolres Lamongan AKBP Feby DP Hutagalung menambahkan, saat ini kondisi Bripka AA masih stabil. Namun untuk mata sebelah kanan yang dioperasi, hari ini (Rabu kemarin) dilakukan observasi kembali untuk dilakukan pengecekan terhadap kornea matanya.
“Alhamdulillah, Bripka AA dalam kondisi stabil. Kami minta doanya agar bisa sembuh dari sakitnya,” tambahnya.
Feby mengapresiasi Bripka AA, menurutnya apa yang dilakukannya ini sangat luar biasa dalam melaksanakan tugas. Terutama menangkap kedua pelaku, dan itu masuk dalam tindakan heroik dan menjadi motivasi kita semua. Untuk penghargaan, pihaknya mendapat informasi bahwa Kapolda Jatim sudah mengajukan ke Mabes Polri yang akan diberikan oleh Kapolri.
“Penghargaan itu merupakan kerja keras dalam mengemban tugas. Karena Bripka AA dianggap bertugas di luar kemampuannya, walaupun dalam kondisi tidak sehat. Tapi beliau masih melakukan pengejaran terhadap pelaku,” pungkasnya.
Seperti diketahui, pada Selasa (20/11) dini hari terdapat insiden di mana kedua pelaku melakukan penyerangan ke Pos Polisi di Pos Polisi Wisata Bahari Lamongan (WBL) Paciran Lamongan. Diketahui pelaku ER bersama MSA melakukan pengrusakan kaca Pos Polisi di WBL dengan melempar batu.
Mengetahui hal itu, Bripka AA mengejar pelaku ke arah barat. Sampai di Pasar Blimbing Kecamatan Paciran, pelaku ER menghadang Bripka AA. Pelaku ER menembakkan kelereng dengan ketapel dan mengenai mata kanan Bripka AA. Meski terluka, Bripka AA terus mengejar dan menabrakkan motornya ke motor pelaku sehingga terjatuh. Hingga pelaku akhirnya diamankan di Polsek Brondong. [bed]

Tags: