Bupati Lumajang Minta Maaf Kesalahan Piagam Candil

Panitia Candil, Kadishub Lumajang Rohani, Kanpora Lumajang Arif Sukamdi serta dari Kabag Humas Pemkab Lumajang Azis Fachrurrozi saat menyampaikan permintaan maaf Bupati.

Panitia Candil, Kadishub Lumajang Rohani, Kanpora Lumajang Arif Sukamdi serta dari Kabag Humas Pemkab Lumajang Azis Fachrurrozi saat menyampaikan permintaan maaf Bupati.

Lumajang, Bhirawa
Terkait dengan adanya layangan surat somasi terhadap kesalahan Piagam Penghargaan Gerak Jalan Candil (Candipuro-Lumajang) dalam peringatan Harjalu ke 761, Bupati Lumajang Drs. As at Malik menyatakan permintaan maaf terhadap masyarakat Lumajang.
Pernyataan tersebut disampaikan melalui Panitia Candil yaitu Kadishub Lumajang Rohani,Kanpora Lumajang Arif sukamdi serta dari Kabag Humas Pemkab Lumajang Azis Fachrurrozi dengan pengurus LSM Ampel di bawah komando Arsyad Subhekti di Kantor Pemuda dan Olah raga di Stadion Semeru Lumajang (14/12).
Dalam keterangannya Kabag Humas Pemkab Lumajang Azis Fachrurrozy mengatakan bahwa terjadinya kesalahan Piagam dengan Logo Pancasila terbalik adalah human error dan menurutnya tidak ada unsur kesengajaan .
Akan tetapi karena kegiatan tersebut terjadi pada saat pelaksanaan Harjalu, pihak Pemkab tetap mengakui kesalahan tersebut tetap akan ditanggung oleh Bupati selaku Kepala Daerah.
“Secara pribadi dan kelembagaan Pak Bupati selaku penanggungjawab sudah menyatakan permohonan maaf,tadi pagi Pak Bupati dihadapan masyarakat juga sudah menyatakan permohonan maaf,tadi malam Pak Bupati juga sudah menyatakan permintaan maaf di acara istighotsah di Pendopo Kabupaten,” ujarnya. [dwi]

Tags: