Bupati Rijanto : MTQ Sebagai Media Kembangkan Pemahaman Nilai-Nilai Al Quran

Drs. H Rijanto

Drs. H Rijanto

Akhir Oktober Pemkab Gelar MTQ Tingkat Kabupaten Blitar
Kabupaten Blitar, Bhirawa
Untuk mengasah dan mempersiapkan dan sebagai pengkaderan Tilawah Kabupaten Blitar,  Pemerintah Kabupaten Blitar pada 28- 30 Oktober 2016 akan menggelar Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Kabupaten Blitar.
Diungkapkan Bupati Blitar, Drs. Rijanto, tujuan digelarnya Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Kabupaten Blitar yang digelar setiap dua tahun sekali ini untuk menenamkan dan membina kecintaan masyarakat  muslim terhadap Al Quran sekaligus sebagai  wahana kompetisi bagi  masyarakat dalam mengembangkan bakat dan minat dibidang Tilawatil Al Quran dan menjaring kafilah  yang terbaik untuk dipersiapkan dalam MTQ tingkat Provinsi Jawa Timur.
“Kegiatan ini akan dilaksanakan di MA Ma’arif Kecamatan Udanawu, yang diharapkan akan ada bibit-bibit baru para tilawah yang akan bersaing mewakili Kabupaten Blitar pada ajang tingkat Provinsi Jatim,” kata Drs. Rijanto.
Sedangkan peserta pada Cabang MTQ Tingkat Kabupaten Blitar Tahun 2016 terdiri dari  Cabang  tilawah Al Quran, Cabang Fahm Al Quran (MFQ), Cabang Syarh Al Qur an (MSQ), dan  Cabang Khath Al Quran (MKQ), dimana direncanakan Musabaqah diselenggarakan dalam satu babak  kecuali Cabang Fahm Al Quran diselenggarakan penyisihan dan final. “Masing-masing Cabang  akan diikuti oleh golongan berusia maksimal berusia 9 tahun  11 bulan 29 hari,  remaja berusia 18 tahun dan dewasa maksimal  39 tahun 11 bulan 29 hari,” jelasnya.
Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Blitar, Makinudin mengatakan kegiatan MTQ di Kecamatan Udanawu tersebut juga diacarakan gelar produk unggulan Kabupaten Blitar. Ini dalam rangka mendukung Gerakan Ayo Bela dan Beli Produk Kabupaten Blitar. Untuk itu sesuai tema MTQ Tahun 2016,” Melalui MTQ Kita Wujudkan masyarakat Yang Berakhlaqul Karimah, Menuju Kabupaten Blitar Lebih Sejahtera, Maju dan Berdaya Saing Sesuai Tuntunan Al Quran”.
“Kami juga berharapkan seluruh masyarakat Kabupaten Blitar turut mensukseskan kegiatan ini. Juga bisa diperoleh utusan Kabupaten Blitar ke Provinsi Jawa Timur dan seterusnya bisa mewakili ke tingkat Nasional,” harapnya. [htn.hms]

Tags: