Bupati Saiful Ilah Prihatin Kasus HIV/AIDS di Sidoarjo

H Saiful Ilah

Sidoarjo, Bhirawa
Memprihatinkan, data dari Dinas Kesehatan Kab Sidoarjo menyebutkan hingga kini sebanyak 2.825 warga Sidoarjo yang mengidap HIV/AIDS.
Keprihatinan ini disampaikan Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah, dalam sambutannya saat membuka Grand Final Pemilihan Putra Putri Duta Peduli AIDS Sidoarjo (Parpras) di Amphitheater Pazkul Kahuripan Nirwana Village (KNV) Sidoarjo, Sabtu malam (22/9) akhir pekan kemarin.
Bupati Saiful Ilah meminta semua pihak ikut membantu menanggulangi penyebaran HIV/AIDS. Juga diharap ikut bersama-sama mencari solusi dalam menyelamatkan generasi penerus bangsa dari HIV/AIDS.
”Semua element warga Sidoarjo harus mempunyai kepedulian bersama mencegah penyebaran kasus HIV/AIDS di Kab Sidoarjo ini agar tidak meningkat, seperti yang telah dilakukan adik-adik kita ini yang tergabung dalam Putra-Putri Peduli HIV/AIDS Sidoarjo (Parpras) ini,” kata Bupati Sidoarjo dengan bangga.
Ia sempat berpesan agar masyarakat tidak sampai menjauhi penderita HIV/AIDS. Tapi justru yang harus dijauhi adalah virusnya. Untuk mencegah penularan HIV/AIDS ini, dikatakan Bupati Saiful Ilah, penderita maupun masyarakat untuk selalu memeriksakan kondisi kesehatan dirinya secara teratur.
Ia menyebut agar warga Sidoarjo tidak memakai Narkoba. Sebab penyalahgunaan Narkoba menjadi salah satu faktor penyebaran virus HIV/AIDS ini. ”Misalnya pemakaian jarum suntik secara bergantian yang kerap digunakan oleh pemakai Narkoba,” sebutnya.
Kepada Duta Peduli AIDS Sidoarjo yang terpilih, ia berharap dapat menjadi pioner dan penggerak pencegahan virus yang mematikan itu. [kus]

Tags: