Bupati Sampang Imbau Poktan Berpola Pikir Maju

Bupati Sampang Gathering dengan LSM dan Wartawan di Pendopo Bupati Sampang

Sampang, Bhirawa
Bupati Sampang H. Slamet Junaidi saat Gathering dengan LSM dan Wartawan di Pendopo Bupati Sampang, berharap ada kemajuan pola pikir bagi masyarakat mulai dari kalangan bawah, menengah dan atas, termasuk para kelompok Tani (Poktan) dan kelompok lainnya di Kabupaten Sampang.

Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, mengatakan saat ini pihaknya tengah menggenjot bantuan alat mesin pertanian dari pusat maupun provinsi untuk dibawa ke Kabupaten Sampang.Senin malam.(13/7)

“Kami menunda pengadaan hibah menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), kalau bisa dari luar, kenapa harus memakai anggaran Daerah,” ujar Bupati Sampang H. Slamet Junaidi saat acara Gathering dengan LSM dan Media di Pendopo Sampang.

Orang nomor satu di Kabupaten Sampang itu menyinggung Oknum OPD yang hanya copy paste dalam penyelenggaraan Dana Hibah, sehingga menurutnya anggaran yang dikeluarkan tidak bermanfaat.

“Saya tidak mau program copy paste kembali terjadi di Kabupaten Sampang, misalnya hibah 2018 seperti sapi, budidaya dan lain-lain di tahun 2019 kena sunami, yang katanya mati semua, kami tak mau lagi ada seperti itu,” jelasnya.

Kembali soal alsintan, mantan DPR RI itu menilai masih banyak kelompok Tani (Poktan) yang kurang sadar, dan kerap melanggar aturan. “Kami harap saat diberi bantuan alat-alat pertanian tidak dijual, dan itu kerap terjadi sebelumnya, mari kita rubah pola pikir kita,” pungkasnya. [lis]

Tags: