Cabdindik Bojonegoro Distribusikan Produk Hand Sanitizer Produksi Siswa

Bojonegoro, Bhirawa
Merebaknya Virus Corona (Covid-19) di Jawa Timur membuat sejumlah komoditas seperti masker dan hand sanitizer langka dipasaran, kalaupun ada harganya tinggi. Hal ini membuat para siswa di Bojonegoro dan Tuban mengeluarkan ide kreatif menciptakan produk hand sanitizer agar bisa dimanfaatkan masyarakat.
Hand sanitizer yang telah selesai diproduksi kemudian dikirim ke Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Provinsi Jatim Wilayah Bojonegoro. Selanjutnya, hand sanitizer karya siswa SMA dan SMK ini akan dikirim ke Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Timur. Terlebih kini di Jatim masyarakat harus melakukan pola hidup sehat, diantaranya dengan menggunakan hand sanitizer. Namun kini ada hal yang sangat istimewa atau khusus sekarang sedang menghimpun berbagai bantuan dari sekolah.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Jawa Timur wilayah Bojonegoro, Adi Prayitno SPd MM mengatakan, kegiatan ini untuk membantu masyarakat dan produksi hand sanitizer ini adalah produk dari siswa SMK baik dari Tuban maupun dari Bojonegoro terkumpul di Cabdindik (Cabang Dinas Pendidikan) Bojonegoro ini.
“Saya hanya memberi pengumuman lewat grup, jika ada yang memproduksi bisa diperbantukan ke Cabdindik dan nanti dikirim ke Surabaya,” ujar Adi Prayitno, Kamis (26/3).
Menurut Adi, hand sanitizer ini dari berbagai sekolah di Bojonegoro dan Tuban, nantinya akan dikirim ke Dinas Pendidikan Provinsi dan selanjutnya akan di bawa ke Grahadi Surabaya terus akan dibagikan kepada masyarakat seluruh jatim yang membutuhkan.
“Untuk SMK dan SMA Bojonegoro, Tuban ada 68 sekolah dan yang memproduksi sekitar 70%,” ungkapnya.
Selain hand sanitizer juga ada pembagian Masker dan bahan baku untuk penyemprotan, sedangkan untuk sekolah tidak ditentukan berapa harus menyumbang, ada yang 1 liter, 4 liter, intinya sukarela.
Adi Prayitno berharap, semoga dengan pendistribusian ini akan membantu bagi masyarakat atau pelajar. Sehingga bisa meringankan beban terkait Virus Corona. [bas]

Tags: