Cash Back untuk Pembeli Picanto

Surabaya, Bhirawa
Persaingan penjualan city car, membuat banyak Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) secara gencar menarik konsumen untuk membeli produknya. Seperti KIA yang akan memberikan cash back Rp 10 juta kepada pembeli mobil jenis Picanto.
Menurut Area Manajer KIA Motors Jatim, Davi Anthony penjualan Picanto di Jatim cukup baik dan bisa bersaing dengan mobil jenis lainnya.
” KIA Motors Jatim, bisa sedikit bangga karena hasil penjualan pada tahun kemarin dan dua bulan pertama di tahun 2014 cukup siginifikan. Cash Back sebesar Rp10 Juta terus kami tawarkan kepada calon konsumen kami yang setia pada produk kami, Total penjualan kami untuk tahun 2013 mencapai 11.046 unit,” ujarnya Kamis (27/2) kemarin.
Ia mengungkapkan, Picanto memiliki keunggulan small hatchback pertama di Indonesia jauh sebelum seperti Nissan March, Honda Brio, dan Toyota Etios mengeluarkan produk serupa.” Hyundai Getz harus pensiun lebih awal karena penjualannya tidak sesuai dengan permintaan pasar,” ungkapnya.
Penjualan All New Picanto akan terus digenjot guna memenuhi pasar mobil city car yang terus dinamis. Dia tidak khawatir dengan kehadiran mobil LCGC (Low Cost Green Car) baginya telah memiliki segemen pasar tersendiri. “Dengan hadirnya LCGC, penjualan All New Picanto tidak pernah terpengaruh. Karena semua kelas telah memiliki konsumen tersendiri,” ungkapnya.  [wil]

Rate this article!
Tags: