Cegah Paham Radikalisme Dengan Operasi Bina Waspada Semeru

Wakapolres Kompol Zein Mawardi saat memberikan arahan dalam kegiatan sosialisasi cegah radikalisme di ruang auditorim Mapolres Situbondo Rabu (17/2). [sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Jajaran Polres Situbondo menggelar kesiapan Operasi Bina Waspada Semeru 2021 dalam rangka untuk menciptakan kondisi kamtibmas melalui peningkatan kesadaran, peran serta dan pemberdayaan masyarakat. Sasaran program ini selain untuk mencegah terjadinya kejahatan terorisme juga untuk mencegah radikalisme serta anti Pancasila. Suasana kegiatan berjalan sangat lancar sejak dibuka hingga acara selesai kemarin.

Kegiatan ini digelar di gedung indoor Polres Situbondo dengan dipimpin langsung Wakapolres Kompol Zein Mawardi serta Kabag Ops Kompol Yatno Mardi. Sejumlah perwira seperti Kasat Intelkam, Kasat Binmas, Kasiwas dan personil polisi yang terlibat dalam operasi juga ikut serta dalam kegiatan tersebut. “Alhamdulillah kegiatan sosialisasi ini berjalan dengan sukses kemarin,” aku Wakapolres Situbondo Kompol Zein Mawardi.

Masih kata Wakapolres Zein, selain melaksanakan tugas edukasi dalam rangka memutus mata rantai Covid-19, personil polisi yang terlibat dalam Operasi Bina Waspada Semeru 2021 juga melaksanakan pembinaan masyarakat dalam rangka untuk kontra paham radikalisme. “Inti dari kegiatan Operasi Bina Waspada ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada masyarakat dalam rangka mencegah paham radikalisme,” jelas Wakapolres Zein.

Tak cukup itu, sambung perwira dengan satu melati dipundaknya itu, peserta akan diberi pemahaman untuk menentang anti pancasila serta aksi terorisme. Kegiatan ini, urainya, juga untuk menciptakan situasi kamtibmas di Kabupaten Situbondo berjalan dengan aman dan kondusif. “Ini juga sekaligus kami mengedukasi masyarakat untuk mencegah penyebaran Covid-19,” terang Wakapolres Zein.

Sementara itu, Kabag Ops Kompol Yatno Mardi menekankan tentang pentingnya penguasaan teknis pelaksanaan operasi yang akan digelar selama 15 hari mulai 17 Februari hingga 3 Maret 2021 mendatang. “Dalam operasi itu akan melibatkan personil Polres dan jajaran Polsek se-Kabupaten Situbondo untuk bekerja sama dengan tokoh agama serta tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Situbondo,” pungkas Kompol Yatno Mardi. [awi]

Tags: