Ciptakan Birokrasi Sehat. Bupati Nganjuk Lakukan Rotasi Pejabat

Pelantikan pejabat eselon III dan IV oleh Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidhayat di pendopo kabupaten.(ristika/bhirawa)

Nganjuk, Bhirawa
Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidhayat kembali merombak struktur birokrasi di jajaran Pemkab Nganjuk. Untuk kali ketiga, sebanyak 167 pejabat aparatur sipil negara (ASN) dikocok ulang jabatannya, mulai dari eselon III sampai eselon IV.
Upacara pelantikan ratusan pejabat ini berlangsung pada malam hari, di Pendopo Kabupaten Nganjuk. Bupati Novi menjelaskan, pelantikan ratusan jabatan ini sebagian merupakan promosi jabatan, dan sebagian lagi pergeseran biasa.
“Kriterianya berdasarkan kinerja. (Pejabat) yang kinerjanya baik dan produktivitasnya tinggi kita promosikan. Yang (kinerjanya) mentok ya kita lakukan penyegaran dan pergeseran,” ujar Novi usai memimpin pelantikan.
Bupati Novi mengatakan perombakan ratusan pejabat ini bebas dari praktik jual-beli jabatan dan KKN. Sebagai contoh pejabat yang dirombak adalah Camat Rejoso Harianto M.Si, yang kini dimutasi menjadi Kepala Bagian (Kabag) Hukum Setda Nganjuk.
Adapun Elly Hernatias yang sebelumnya menjabat Kabag Hukum kini digeser menduduki jabatan Kabag Persidangan Sekretariat DPRD Nganjuk.
Secara lengkap, daftar para pejabat Pemkab Nganjuk yang dimutasi bisa dilihat pada tabel di bawah ini :Seperti biasannya,Rotasi ,mutasi maupun promosi berada di lingkungan OPD yang termuat dalam Lampiran Keputusan Bupati Nganjuk, No : 821/122/411.404/2019.
Bupati Novi Rahman Hidayat yang juga didamping Wakil Bupati Marhanen Jumadi dalam kesempatan itu berpesan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk betul-betul menjaga amanah yang diberikan dan selalu bekerja sesuai yang sudah digariskan di masing masing lingkungan kerjanya.
Bupati juga menekankan beberapa hal terkait pengisian formasi administrator dan pengawas yaitu yang pertama, ASN adalah pelaksana kebijakan di daerah. Kemudian yang kedua, ASN sebagai pelayan masyarakat yang juga memiliki mobilitas tinggi ke wilayah kerja masing-masing.
Lalu yang ketiga, yang tidak kalah pentingnya, ASN sebagai pemersatu bangsa jangan sampai ada yang mencoba membuat kegaduhan di masyarakat.
Untuk kesekian kalinya dalam rotasi maupun mutasi, Bupati Nganjuk ingin mewujudkan Kabupaten Nganjuk maju, berprestasi dan bermartabat. Sedangkan bagi para pejabat dihimbau agar menjaga loyalitas dan komitmen tinggi terhadap jabatan baru yang diembannya. [adv.ris]

Tags: