Ciptakan Kinerja Berprestasi OPD, Pemkab Situbondo Gagas Apel Tenda

Bupati Situbondo, Dadang Wigiarto saat memberikan penghargaan kepada OPD yang memiliki kinerja baik dihalaman belakang Kantor Pemkab Situbondo, Senin (15/4). [sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Meningkatkan kinerja Organisasi Perangkat daerah(OPD) Bupati Dadang Wigiarto dan Wakil Bupati Situbondo Yoyok Mulyadi membuat program baru berupa Apel(upacara) Tenda.
Kebijakan baru itu dituangkan Bupati Dadang Wigiarto saat menjadi inspektur dalam upacara pada Apel Tenda yang pertama di halaman belakang Pemkab Situbondo Senin (15/4).
Apel itu bakal rutin digelar Bupati dan Wakil Bupati setiap triwulan sekali untuk mengetahui hasil kinerja OPD Kabupaten Situbondo tahun 2019.
Dalam apel dibagi dua kelompok, OPD yang berkinerja baik ditempatkan dalam apel tenda. Sebaliknya OPD yang berkinerja kurang baik ditempatkan dalam non tenda.
Menurut Bupati Dadang, seluruh OPD diminta untuk berbaris di bawah tenda dengan urutan tertentu. Setelah penghormatan kepada Bupati dan Wakil Bupati, urai dia, pembawa acara apel tenda membacakan rangking kinerja setiap OPD satu per satu.
Ada 4 kelompok rangking yang dibuat oleh Pemkab Situbondo, yakni nilai B, BB, C dan CC. Masih kata Bupati Dadang, penilaian kinerja ini bertujuan sebagai kontrol untuk memperbaiki kinerja yang masih kurang baik.
“Tidak akan dibiarkan terhadap sesuatu yang kurang baik,” tegas Bupati dua periode itu.
Masih kata Bupati Dadang, setiap pelayanan publik OPD se-Kabupaten Situbondo diharapkan akan semakin meningkat dari triwulan pertama hingga memasuki triwulan ke empat.
Ditambahkan oleh Bupati dadang, dari program apel pagi penilaian kinerja OPD ini diyakini dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Kota Santri.
“Saya optimis dengan program baru ini, tiap OPD akan berlomba untuk saling berprestasi,” papar Bupati Situbondo.
Adanya pemisahan kelompk peraih nilai B, BB, C dan nilai CC mengandung maksud agar tiap kelompok itu semakin semangat dan bergairah untuk meningkatkan atau mempertahankan nilai yang sudah dicapai saat ini.
Bupati meminta, puluhan OPD yang masih meraih nilai C dan CC untuk segera merubah peningkatan kinerjanya. “Program ini dibuat sebagai bentuk banyaknya capaian prestasi yang diraih Pemkab Situbondo. Baik penghargaan nasional maupun regional,” ucap Bupati Dadang.
Sementara itu Wakil Bupati Situbondo Yoyok Mulyadi menimpali, kegiatan apel tenda yang digagas Pemkab Situbondo sebagai salah satu bentuk kebersamaan dalam mengelola pemerintahan.
“Ini (apel tenda, red) sebagai bentuk pengembangan diri dan saya berharap semua OPD bisa segera menyelesaikan dan mempertanggungjawabkan SPJ triwulan 1 dengan baik,” pungkas Wabup Yoyok. [awi]

Tags: