Damai, Setelah Ny Sunelik Meninggal

Dr Nungky Taniasari dan dr Farida

Dr Nungky Taniasari dan dr Farida

Sidoarjo, Bhirawa
Direksi RS Anwar Medica dan Asmunif akhirnya memilih jalan damai dengan masing-masing pihak mencabut laporan ke polisi, setelah difasilitasi Komisi D DPRD Sidoarjo, Selasa (1/3) siang.
Direktur RS, Dr Nungky Taniasari M ARS, jalan damai ini sebagai kompromi supaya kasus ini tak berlarut-larut. Pihak RS mencabut laporan di Polda, sedangkan Asmunif (54 tahun) mencabut laporan malpraktek RS Anwar Medica, di Polres Sidoarjo. ”Hanya menghabiskan energi bila persoalan ini diteruskan,” tandasnya.
RS yang berada di Kec Balongbendo, ini setiap hari melayani 400 sampai 500 pasien. Jadi wajar kalau ada satu atau dua pasien yang tak puas dengan pelayanan RS. Laporan ini harus dengan pembuktian yang benar karena ini menyangkut persoalan hukum, tidak bisa hanya ngeyel saja. Nah apa yang dlakukan Asmunif ini hanya berdasarkan kengeyelan saja atas penyakit yang menimpa ibunya, almarhum Ny Sunelik (85).
Dugaan malpraktek Ny Sunelik, dilaporkan ke Polres Sidoarjo tahun 2013. Saat itu Asmunif melihat luka di punggung ibunya yang lecet-lecet akibat tindakan malpraktek dokter di RS. Luka lecet kian membesar sampai Ny Sunelik yang saat itu berusia 83 tahun, di bawa pulang ke rumah.
Menurut Dr Nungky, luka di punggung pasien yang tinggal di Desa Kemangsen, Balongbendo, akibat fisiknya yang sudah uzur. Bisa jadi akibat saat tidur yang salah. Saat di bawah ke RS, memang ada luka lecet yang kemdian membesar dan mengeluarkan darah. ”Itu bukan dari tindakan medis, tetapi dari kerapuhan fisik pasien,” terangnya. Karena tak puas dengan jawaban RS, Asmunif yang pegawai negeri, melaporkan malpraktek ke Polres Sidoarjo.
RS yang merasa dicemarkan nama baiknya, tak mau kalah dan melaporkan kasus ini ke Polda Jatim. ”Kami mempunyai bukti kuat bahwa ini pencemaran nama baik,” ucap Dr Nungky didampingi Ketua Yayasan, dr Farida.
Setelah dua tahun malpraktek dilaporkan, Ny Sunelik, meninggal dunia pekan lalu di rumahnya. Setelah kematian ibunya ditempuh jalan damai, kemarin. Sebenarnya pihak RS ingin melanjutkan laporan yang menyudutkan reputasi RS. [hds]

Rate this article!
Tags: