Dana BOS Tri Wulan III Bangkalan Suram

Dana BosBangkalan, Bhirawa
Bantuan Operasional Sekolah (BOS) tahun 2015 tidak jelas keberadaannya, sehingga membuat banyak kepala sekolah mengeluh, karena sudah memasuki tahun ajaran baru,? BOS yang seharusnya sudah turun pada bulan Juni, namun sampai saat ini belum ada yang tahu kapan akan cair.
Dinas Pendidikan Bangkalan sebagai penanggung jawab pendidikan juga bingung keberadaan BOS, hal ini disebabkan dunia pendidikan pada bulan depan sudah memasuki proses belajar mengajar, bahkan bagi siswa sekalipun. “Sampai saat ini belum ada informasi dari pusat,” terang Muhni, Senin, (03/08) Kepala Dinas Pendidikan Bangkalan.
Ia juga mengatakan, belum cairnya dana BOS sampai saat ini kemungkinan pusat masih mempertimbangkan kemamfaatannya. “Kemungkinan dana BOS akan di hapus oleh pusat, sehingga pencairannya telat,” ungkap Muhni.
Namun menurut Muhni, walaupun mau di hapus, kalau belum ada peraturan yang mengikat, seharusnya bisa di cairkan, karena itu hak sekolah yang harus diterima, “? Seharusnya memang harus keluar, karena itu hak sekolah,” tandasnya. [mb8]

Tags: