Dandim 0812 Ingatkan Jaga Kemanunggalan TNI dengan Rakyat

Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M saat mwmberikan arahan ke Koramil 07/Bluluk.(Alimun Hakim/Bhirawa)

(Kunker Jajaran Koramil)

Lamongan, Bhirawa
Komandan kodim (Dandim) 0812 Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M. Tr.Han beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XX VII Dim 0812 melaksanakan kunjungan kerja ke beberapa Koramil di jajaran Kodim 0812, Rabu(9/10).
Salah satu Koramil yang dikunjungi adalah Koramil 07/Bluluk. Kedatangan Dandim disambut langsung oleh Danramil Kapten Kav Suparman beserta Muspika dan para Bintara Pembina Desa (Babinsa) beserta Ibu-ibu Persit.
Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Dandim memberikan arahan kepada anggota Koramil 07/Bluluk untuk senantiasa tetap menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat dan profesionalisme dalam bertugas.
“Bina wilayah yang menjadi tanggung jawab kita bersama, hindari pelanggaran, jaga kebersihan dan kerapian pangakalan dan tak lupa jaga keharmonisan dalam masyarakat sekitar dan keluarga, serta senantiasa menjaga kesehatan”, ujar Dandim.
Dandim menekankan kepada Danramil beserta anggota agar dapat menjalankan fungsi dan tugasnya sesuai petunjuk pimpinan “Terutama untuk Babinsa yang berada di garis depan teritorial dan sebagai ujung tombak TNI AD.Untuk para Babinsa yang bertugas di wilayah binaanya agar tetap menjalin kemanunggalan TNI dengan rakyat dan tetap memantau situasi serta melaporkan hal-hal menonjol di wilayah masing-masing,” Tandas Letkol Inf Sidik Wiyono.
Dandim berpesan kepada anggota agar melaksanakan tugas dengan benar sesuai tugas pokok masing-masing serta lebih meningkatkan Komunikasi sosial dengan masyarakat sehingga apabila ada masalah yang dihadapi masyarakat, dapat dideteksi sendiri dan dapat membantu untuk menyelesaikannya. [Aha]

Tags: