Dandim 0814 Jombang Bhakti Sosial di Kecamatan Plandaan

Letkol Inf Triyono saat menyerahkan bantuan untuk Masjid Baitu Ibrahim Desa Kampung Baru, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Selasa (04/05). [arif yulianto/bhirawa].

Jombang, Bhirawa
Komandan Kodim (Dandim) 0814 Jombang, Letkol Inf Triyono melaksanakan bhakti sosial dengan menyerahkan bantuan ke Masjid Baitu Ibarhim di Desa Kampung Baru, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Selasa (04/05).

Bantuan diserahkan langsung Letkol Inf Triyono kepada Ketua Takmir Masjid Baitu Ibrahim, Bakrun. Bantuan yang diserahkan berupa Al-Quran dan paket Sembako. Pelaksanaan serah terima bantuan ini juga hadiri oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0814 Jombang, Mayor Inf M Run Harjono, Kapolsek Plandaan, AKP Akwan, dan Camat Plandaan, Agus Sholihudin.

Letkol Inf Triyono mengatakan, TNI lahir dari rakyat dan harus bisa memberikan manfaat bagi rakyat.

“Pada pagi ini kami memberikan bantuan sosial. Ke depan, mari kita bersama-sama meramaikan untuk membangun Masjid Baitu Ibrahim. TNI harus bisa memelopori penyelesaian kesulitan di sekitar masyarakat, agar tercipta soliditas dan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” kata Letkol Inf Triyono.

Sementara itu, Kepala Desa Kampung Baru, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Ardika Apris Susanto serta takmir masjid setempat menyampaikan rasa terima kasihnya mewakili seluruh warga atas bantuan yang diberikan Kodim 0814 Jombang.

“Adanya Al-Quran ini nantinya bisa untuk dipakai oleh warga kami untuk beribadah. Kami dan warga hanya bisa mendo’akan agar bapak-bapak TNI selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan di manapun berada,” ucapnya.(rif)

Tags: