Dealer Toyota Ketintang Madya Pelopori Service Sambil Berkuliner

Royce Muljanto saat memberikan potongan tumpeng pada Andi

Surabaya, Bhirawa
Salah satu dealer Toyota yang berada di kawasan Jl.Ketintang Madya 111 Surabaya telah mempelopori servis perawatan kendaraan sambil lalu bisa berkuliner. Satu dealer yang menempati lahan dan bangunan seluas 300 m2 dengan memberikan pelayanan yang prima, mulai dari servis kendaraan sampai ganti oli dan segala macamnya.
Untuk menunjang layanan prima yang diberikan, Satu Dealer juga tidak lupa bahwa manusia yang menservis kendaraannya juga membutuhkan servis rohani dan jasmani, seperti ketenangan jiwanya selama kendaraannya dirawat mereka juga membutuhkan tempat yang tenang nan asri, maka Owner Satu Dealer Royce Muljanto membuka wisata kuliner Tretes Toyota dengan luas lahan 1000 M2 yang ditata sedemikian rupa sehingga terkesan cukup asri nan nyaman dengan iringan alunan musik yang syahdu para penservis kendaraan bisa melepaskan penat, sementara untuk anak anak mereka yang ikut serta bisa bermain dengan kuda ponny dan kura kura yang cukup besar.
Menutut Royce Muljanto saat dijumpai disela sela pembukaan stan gado-gado Arjuno, untuk sementara ini baru tiga jenis makanan yang menempati area Tretes Toyota, yakni Gado gado Arjuno yang baru diresmikan Kamis (22/11) kemarin, Lontong Balap Rajawali, dan Gudeg Sulung,”Ketiganya adalah makanan yang terkenal dan punya nama di Surabaya,” ungkap putera Liek Muljanto Owner dealer Liek Motor.
Sebagai vegetarian, Royce mengaku memang sengaja memilih makanan ringan dan tidak terlalu berat semua adalah untuk menjaga kesehatan dan bisa menikmati hidup ini dengn jangka waktu yang lebih lama di dunia, makanya dipilihlah makanan rakyat asli Inronesia yang enak dan terkenal. Andi Wiyanto 41 tahun Owner Gado gado Arjuno saat dijumpai disela sela peresmian menjelaskan. Bahwa ia adalah generasi ketiga dari Gado gado Arjuno yang yang diwarisi dari Satumin kakeknya.
Sampai dengan saat ini gado gado Arjuno sudah memiliki beberapa cabang. Diantaranya cabang Jember yang ditangani sendiri oleh Andi,” Alhamdulillah semua cabang yang ada berjalan lancar dan sukses termasuk cabang Jember sampai saat ini cukup ramai,”pungkas Andi Wiyanto.(ma)

Tags: