Dewan Blitar Imbau Pemkab Segera Isi Kekosongan Jabatan

Wasis Kunto Atmojo

Kabupaten Blitar, Bhirawa
Komisi I DPRD Kabupaten Blitar meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar untuk segera mempercepat pengisian kekosongan jabatan. Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Blitar, Wasis Kunto Atmojo meminta Pemerintah Kabupaten Blitar mempercepat pengisian kekosongan pejabat eselon II, karena menurutnya secara tidak langsung kekosongan jabatan ini akan berpengaruh di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Baik dalam pelayanan kepada masyarakat maupun pengambilan kebijakan yang strategis jelas ada pengaruhnya akibat kekosongan jabatan, karena jabatan Plt tidak bisa mengambil kebijakan yang strategis,” kata Wasis Kunto Atmojo.
Lanjut Wasis, pihaknya sepenuhnya menyerahkan semua mekanismenya kepada Pemkab Blitar, karena pihaknya memang tidak mempunyai kapasitas untuk intervensi dalam pengisian kekosongan jabatan tersebut. “Semua kami serahkan kepada Pemkab Blitar terkait mekanismenya, karena berdasarkan mekanisme terbaru harus lelang jabatan khususnya untuk eselon II,” jelasnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar, Drs. Totok Subihandono mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan proses pembentukan panitia seleksi yang terdiri dari Badan Kepegawaian Nasional, Universitas dan Independen untuk lelang jabatan eselon II. “Sehingga khusus jabatan eselon II ini nantinya berdasarkan hasil dari lelang jabatan yang memenuhi syarat, baru dilaksanakan pelantikan oleh Bupati Blitar,” kata Drs. Totok Subihandono.
Sedangkan waktu pelaksanaanya dikatakan Drs. Totok Subihandono, direncanakan akan dilaksanakan setelah Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1438 H/2017 M pihaknya akan segera menuntaskan pekerjaan lama kekosongan jabatan Kepala OPD setingkat eselon II.
“Kami berharap setelah lebaran nanti semuanya bisa segera terisi semua kekosongan jabatan khususnya setingkat eselon II dengan harapan kinerja akan lebih maksimal lagi untuk melayani masyarakat Kabupaten Blitar,” pungkasnya. [htn]

Tags: