Dewan Gresik Resah Akibat Kantor Banyak Tikus

Dewan GresikGresik, Bhirawa
Anggota DPRD Gresik mengeluhkan banyaknya tikus di dalam kantor dewan, pasalnya keberadaan tikus-tikus itu sangat mengganggu aktivitas dewan karena sering keluar masuk saat sedang rapat. Selain itu, beberapa perabotan dewan rusak akibat digigiti tikus-tikus itu.
Dari pantauan Bhirawa, hampir seluruh pintu ruangan pimpinan dewan terlihat adanya bekas gigitan tikus. Bahkan, sofa dan makanan yang ada di meja juga tak luput dari gigitan tikus. Sehingga menganggu keindahan dan kenyamanan, dan kondisi ini jelas merugikan karena perabotan di ruang pimpinan baru saja diganti baru.
Menurut Wakil Ketua DPRD Gresik, Nur Qolib, memang benar banyaknya tikus ada di kantor dewan. Tak hanya malam hari, saat pihaknya sedang rapatpun tikus-tikus itu kerap keluar. Mereka tanpa permisi keluar masuk, sehingga saat lagi rapat fokus jadi hilang konsentrasi karena tikus. Sehingga membuat tak nyaman karena forum rapat menjadi gaduh saat tikus melintas di bawah meja.
”Keberadaan tikus-tikus itu tak hanya mengganggu kegiatan dewan. Bahkan beberapa perabotan yang ada di ruangan tak luput dari gigitan tikus, bahkan untuk aqua minum kalau tak disimpan di lemari. Besoknya kalau dilihat, pasti berlubang dan terlihat bekas gigitan tikus,” kata Nur Qolib.
Ditambahkan Nur Qolib, meski sudah sering mengatakan hal ini kepada Setwan. Namun, hingga kini persoalan ini belum juga tuntas. Dalam waktu dekat akan meminta Setwan untuk mencari cara agar tikus-tikus ini tak masuk ke dalam kantor, karena malu kalau ada tamu terus tikus lalu lang. Selain itu, dengan bangunan kantor dewan yang megah serta asesoris yang bagus masak tikus bebas berkeliaran. [kim]

Tags: