Dewan Kota Kediri Pertanyakan Kompensasi Penebangan Pohon

Dewan Kota Kediri Pertanyakan Kompensasi Penebangan PohonKota Kediri, Bhirawa
Kalangan anggota Komisi C DPRD Kota Kediri, pertanyakan Kompensasi penebangan puluhan pohon di jalan Mayor Bismo dan jalan Mataram Kecamatan Kota, Kediri oleh PT Gudang Garam. Sebab akibat penebangan pohon dijalan itu, yang awalnya Kota Kediri terlihat Asri, menjadi panas, apalagi jalan itu banyak dileawati banyak kendaraan sehingga pohon-pohon tersebut sangan berguna untuk megurangi polusi dari asap kendaraan.
Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Kediri Yudhi Ayubchan mempertanyakan kebijakaan Dinas Kebersiahan danPertamanan (DKP) Kota Kediri atas peneebangan puluhan pohon itu PT Gudang Garam. “Kita pertanyakan kompensasinya dari penebangan pohon itu, karena jalannya yang awalnya rindang sekarang menjadi panas,” ungkapnya pada Wartawan.
Menanggapi hal itu Kepala DKP kota kediri Didik Catur mengatakan pihak PT Gudang Garam telah memotong pohon di Jalan mayor bismo sebanyak 36 pohon sono dan jalan mataram 32 pohon. “Dengan  pemotongan itu,  pihak PT Gudang Garam akan memberi kompemsasi sebanyak 1200 pohon untuk penghijauan ” ungkapnya.
Didik Catur menambahkan rencananya penanaman pohon akan dilakukan dipinggir jalan dengan bentuk taman dengan jenis tanaman pucuk merah , selain itu  pihak Pemkot  Kediri juga meminta PT Gudang Garam menanam sejumlah pohon didalam pagar PT Gudang Garam. “Kita juga meminta agar PT GG juga menanam pohon dalam pagar,  dengan ketinggian minimal ketinggian 3 meter dan lingkar 30 sampai 40 centimeter ” tambah Didik. [van]

Tags: