Dewan Sampang Pansuskan LKPJ Bupati

Pansuskan LKPJ Bupati SampangSampang, Bhirawa
Setelah Bupati Sampang, KH A Fannan Hasib membacakan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) 2014 pada rapat paripurna DPRD Sampang, akhirnya semua fraksi di DPRD Sampang menyepakati untuk membentuk Pansus LKPJ 2014, sebelum rapat paripurna LKPJ 2014 Senin (4/4) ditutup, Wakil Ketua DPRD Fauzan Adima langsung membacakan Tim Pansus LKPJ Bupati 2014 yang beranggotakan 22 anggota dewan semua fraksi di DPRD Sampang.
Dalam rapat paripurna LKPJ, sempat intrupsi dari salah satu anggota dewan Agus Khusnul Yaqin yang mengusulkan tidak harus dibentuk Pansus LKPJ, cukup dibentuk panitia kerja (Panja), namun anggota dewan yang hadir tetap menyepakati dibentuk pansus LKPJ.
Sementara Moh Anwar, Ketua Fraksi Gotong royong, mengatakan kesepakatan pembentukan Pansus LKPJ itu sudah dibahas di rapat pimpinan dan Bamus DPRD, bahkan semua fraksi menyepakati untuk dilakukan Pansus terhadap LKPJ 2014. Hal ini sebetulnya biasa saja terjadi tiap tahun, hanya saja Pansus LKPJ ini menjadi sorotan setelah beberapa waktu lalu DPRD Sampang sempat membuat Pansus BUMD tata kelola Migas.
Sedangkan Bupati Sampang, KH A Fannan Hasib, menanggapi langkah DPRD terhadap pembentukan Pansus LKPJ 2014, hal itu hak DPRD untuk melakukannya, bahkan Pansus LKPJ ini sudah rutin dilakukan setiap tahun.
Berdasarkan data di DPRD Sampang, pembahasan LKPJ Bupati TA 2014 tingkat Pansus mulai 5 Mei hingga 7 Mei 2015, sedangkan 8 Mei 2015 dijadwalkan rapat paripurna istimewa penyampaian rekomendasi LKPJ 2014 oleh Pansus LKPJ Bupati 2014. [lis]

Rate this article!
Tags: