Dharma Wanita SMKN 4 Bojonegoro Bagikan Sembako dan Masker

Hari Kartini di Tengah Pandemi
Bojonegoro, Bhirawa
Pandemi virus Corona (Covid-19) mulai dirasakan dampak ekonominya oleh masyarakat kecil. Terlebih sejak adanya imbauan untuk tetap di rumah saja. Kondisi ini mengundang keprihatinan bersama, termasuk Keluarga Besar Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMK Negeri 4 Bojonegoro.
Dengan berbagi ratusan paket sembako kepada keluarga siswa yang terkena PHK terdampak pandemi covid-19 dan pembagian ribuan masker.
Kegiatan serah terima di Aula SMK Negeri 4 setempat, Selasa (21/4). Dihadiri Oleh Pengurus dan Staf Markas PMI Kabupaten Bojonegoro, Kepala Sekolah dan Guru SMK Negeri 4 Bojonegoro (Keluarga Besar Dharma Wanita Persatuan) diikuti Wali Murid SMK Negeri Bojonegoro.
Penyerahan Masker diberikan oleh Ibu Herlina (Ketua Dharma Wanita Persatuan Bojonegoro SMK Negeri 4 Bojonegoro) diterima langsung oleh Sukohawidodo, SH (Sekretaris PMI). Selain bantuan Masker (1000) ini Keluarga besar SMK Negeri 4 Bojonegoro juga memberikan berupa sembako kepada wali murid yang terdampak Covid 19.
Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMKN 4 Bojonegoro, Herlina menyampaikan, bahwa ini merupakan kegiatan sosial yang dilakukan sekaligus untuk memperingati hari Kartini di tengah masa pandemi covid 19. Dalam masa seperti ini banyak masyarakat yang mengalami penurunan penghasilan bahkan ada pula masyarakat yang juga terkena PHK dari perusahaan sehingga tidak mempunyai penghasilan.
Lanjut Herlina, dimomentum Kartini ini pihaknya memberikan sedikit bantuan sembako kepada orang tua murid SMKN 4 Bojonegoro, guna memberikan sedikit keringanan dalam mencukupi kebutuhan sehari-harinya.
“Ada 100 bantuan paket sembako yang diberikan kepada orang tua murid SMKN 4 yang terkena PHK atau tidak punya penghasilan selama pandemi corona ini,” jelas Herlina, kepada Bhirawa.
Sementara, Kepala SMKN 4 Bojonegoro, Edy Yusuf mengatakan, bantuan sembako yang diberikan tersebut berdasarkan data dari laporan dari wali kelas siswa masing-masing, sehingga bantuan tersebut sudah sesuai dengan penerimanya yang terdampak covid 19.
“Untuk pembagiannya dibagi selama tiga hari yang mana, setiap hari pihak sekolah membagikan 33 paket sembako kepada orang tua wali murid,” jelasnya.
Selain aksi bagi-bagi sembako SMKN 4 dan Dharma Wanita setempat juga memberikan bantuan 1000 masker yang diserahkan langsung kepada PMI untuk dibagikan kepada masyarakat supaya penyebaran covid-19 di Bojonegoro bisa berkurang .
Sekretaris PMI Bojonegoro, Sukohawidodo mengucapkan terima kasih atas bantuan masker yang diberikan oleh SMKN 4 Bojonegoro, nantinya bantuan masker ini disalurkan kepada masyarakat yang memerlukan.
“Kita akan bagikan kemasyarakat, sekaligus untuk mengimbau masyarakat saat keluar rumah untik memakai masker,” pungkasnya.
Masripah salah satu orang tua murid SMKN 4 Bojonegoro mengaku, senang telah menerima bantuan dari pihak sekolah, hal ini paling tidak bisa meringankan beban hidup sehari-hari.
“Alhamdulillah, paling tidak membantu mengurangi beban hidup, semoga SMK Negeri 4 Bojonegoro berjaya terus dan lancar,” imbuhnya. [bas]

Tags: