Di Blitar, Tiga Anak Yatim Rayakan Ultah Bersama Mbak Puti Guntur

Blitar, Bhirawa
Relawan Ufuk Timur Blitar merayakan ultah Puti Guntur Soekarno ke-47 dengan menyelenggarakan doa bersama pada Senin malam (25/6/2018) di Posko Gusti di Jalan Madura, Blitar. Uniknya, ada 3 anak yatim di lingkungan itu yaitu Chelsie, Felix dan Gresda minta ikut bergabung.
Perayaan amat sederhana, hidangannya nasi kucing dan air mineral. Ada satu hal yang istimewa yaitu sebuah cake coklat berhias lilin dan tulisan “Selamat Ultah ke 47th Mbak Puti”.
Ketua Relawan Ufuk Timur, Doni Widodo menyatakan bahwa ide kegiatan tersebut adalah dari keinginannya menyelenggarakan doa untuk menngenapi kerja keras para relawan di daerah Blitar selatan. Ide tersebut disambut para relawan sehingga berkumpulah 40 relawan dalam suasana yang amat sederhana.
Doa dipimpin oleh Ustad Rifai dari Ponpes Sirojutholibin, Bacem, Lodoyo Kab Blitar yang mendoakan bagi kesehatan, keselamatan dan kesuksesan Mbak Puti.
“Kita kirim Al Fatihah kepada sang proklamator dan cucunya, Mbak Puti yang sama-sama lahir di Bulan Juni. Semoga Allah SWT menberikan barokah pada keduanya yang sama-sama mengemban tugas untuk memakmurkan bangsa ini,” kata Ustadz Rifai dalam doanya.
Tiup lilin dilakukan oleh 3 anak yatim setelah mereka juga memanjatkan doa kepada mb Puti. Doni memberikan sabtunan kepada ketiganya yang dengan gembira menyambutnya. (geh)

Tags: