Dihantam Hujan dan Angin, Jalur Pantura Situbondo Macet

Tim gabungan, BPBD, SAR dan TNI/Polri bahu membahu memotong pohon besar yang tumbang ke jalan raya pantura Situbondo, di Dusun Pecaron Kecamatan Kendit Senin malam (17/1). [sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Senin malam (17/1), kawasan Situbondo dihantam hujan lebat disertai angin kencang. Akibatnya sejumlah pohon di bibir jalan raya pantura Situbondo tumbang ke tengah jalur lintas arah Surabaya-Banyuwangi.

Seperti , sebuah pohon besar yang ada di Dusun Pecaron, Desa Klatakan Kecamatan Kendit tumbang dan di kawasan jalan raya Banyuglugur Kecamatan Banyuglugur Situbondo tumbang hingga memacetkan arus lalu lintas.

Pengamatan dari lokasi kejadian menyebutkan, sebelum tim gabungan BPBD, SAR, TNI/Polri, tiba di TKP, kendaraan besar maupun kecil tak bisa bergerak. Ini karena dua titik yang ada di jalur pantura Situbondo terhalang oleh pohon yang tumbang.

Sejumlah pohon itu tumbang ke tengah jalan raya karena tak kuat menahan hantaman angin yang menimpa wilayah Situbondo. Setelah beberapa jam, jalur mulai sedikit normal usai pohon tumbang berhasil di evakuasi.

Koordinator Pusat Pengendalaian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Kabupaten Situbondo, Puriyono, mengatakan, kejadian tumbangnya kayu tidak hanya terjadi pada Senin malam. Sebaliknya, aku Puriyono, pada Selasa (18/1) juga menimpa beberapa rumah warga di berbagai tempat.

“Pertama menimpa rumah milik Arina, di Dusun Karang Gedang RT 01/06, Desa Tanjung Pecinan, Kecamatan Mangaran. Kedua menimpa rumah Pujiono warga Dusun Karang Anyar RT 01 RW 01 Desa Tanjung Pecinan, Kecamatan Mangaran Situbondo,” ujar Puriyono.

Masih kata Puriyono, kejadian tumbangnya pohon besar tak cukup itu saja, pada saat yang sama menimpa kawasan jalan raya Gundil, Desa Klatakan Kecamatan Kendit Situbondo. Dari kejadian ini, kendaraan truck milik Sukri asal Jombang menabrak pohon besar yang tumbang ke tengah jalan.

“Akibatnya truck tersebut mengalami kerusakan dibagian depan. Hingga kini kondisi arus lalu lintas sudah berhasil di normalkan kembali,” sebut Puriyono.

Terakhir, kejadian serupa menimpa warga bernama Yusmiadatiningsih asal Dusun Tenggir, RT 02 RW 05, Desa Tenggir Kecamatan Panji Situbondo serta rumah Helmi asal Desa Tenggir Kecamatan Panji. Saat kejadian ada angin kencang dan hujan deras. Didekat rumah kedua warga ada sebuah gudang langsung ambruk dan menimpa rumah keduanya. Akibatnya mengalami kerusakan.

“Kerugian ditaksir puluhan juta rupiah,” pungkas Puriyono seraya menghimbau kepada warga untuk selalu waspada menghadapi cuaca eskrim. [awi.gat]

Tags: