Dilantik jadi Ketua PAC PDIP Sambikerep, Saroni: Siap Menangkan PDIP Hattrick di 2024

Surabaya, Bhirawa
Setelah dilantik menjadi Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Sambikerep, Saroni siap gaspol menyiapkan berbagai langkah untuk memajukan PDI Perjuangan. Salah satunya adalah ikut memenangkan PDI Perjuangan pada Pemilu 2024 mendatang.

“Setelah dilantik, saya siap turun langsung membantu problematika sosial yang ada masyarakat. Baik itu dibidang kesehatan, infrastruktur, pendidikan dan masalah lainnya,” ujar Saroni, saat dikonfirmasi, Senin (29/11/2021).

Sebelumnya perlu diketahui, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Whisnu Sakti Buana, pada Minggu (28/11/2021), melantik sejumlah Ketua PAC di Kota Surabaya dalam acara Musyawarah Anak Cabang di Hotel V3, Surabaya. Dalam pelantikan itu, salah seorang yang dilantik adalah Saroni, yang diberikan amanah menjadi Ketua PAC PDI Perjuangan Sambikerep.

Selain membantu permasalahan problematika sosial, kata Saroni, yang terpenting adalah ikut mewujudkan hattrick pada Pemilu 2024. Termasuk didalamnya adalah ikut memenangkan Pilpres yang diusung PDI Perjuangan.

“Bersama pengurus PAC PDI Perjuangan Sambikerep, kami akan melakukan berbagai langkah. Seperti melakukan door to door kepada masyarakat. Merangkul semua elemen masyarakat untuk kita ajak bekerjasama. Saya optimis, PDI Perjuangan di Sambikerep akan berjaya,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan, pihaknya menggelar Musyawarah Anak Cabang (Musancab) yang diikuti 31 kecamatan dan diotorisasi DPD PDIP Jatim, adalah sebuah penantian panjang personil pengurus mulai dari tingkat ranting sampai kecamatan.

“Ini adalah proses yang sangat panjang, karena kepengurusan PAC ini dimulai dari usulan-usulan partai mulai tingkat ranting atau tingkat RW naik tingkat kelurahan naik ke tingkat PAC atau kecamatan kemudian naik ke tingkat DPC atau dewan pimpinan cabang, dan naik ke tingkat DPD,” kata Adi.

Ia menerangkan, sebelum mengambil keputusan pelantikan pengurus PAC se-Surabaya juga telah dilakukan psikotest kepada seluruh ketua, sekretaris dan bendahara dengan melibatkan lembaga profesional. Dan seharusnya Musancab ini diadakan pada Juni lalu, namun karena pandemi maka dapat digelar November.

“Ini adalah Musancab terakhir di Jawa Timur dan saya tadi bersyukur dewan pimpinan daerah PDI Perjuangan Jawa Timur menyampaikan ini adalah Musancab yang tertib dan Musancab yang berjalan meriah penuh semangat yang diikuti hampir 100 persen utusan,” terang politisi yang juga menjabat Ketua DPRD Kota Surabaya tersebut.

Setelah Musancab ini digelar, DPC PDIP Surabaya akan memperluas program KTA dan menambah anggota baru karena menjadi salah satu potensi pemenangan pemilu 2024.

“Kemudian kita juga akan mengerjakan kaderisasi yang akan dikerjakan di tingkat Kelurahan, Kecamatan dan juga di badan-badan partai,” tegas Adi.

Dengan kaderisasi pertama yang diadakan hingga awal Desember 2021 oleh DPD PDIP Jatim, akan menambah pemahaman mekanisme organisasi kepada kader baru agar dapat menang di pemilu mendatang.

“Pemilu 2024 ini akan menguras energi yang cukup tinggi karena ada pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, pemilihan legislatif, pemlihan Kepala Daerah, Gubernur dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya yang dilakukan dalam satu tahun di tahun 2024,” pungkasnya. [iib]

Tags: