Dindik Beri Beasiswa Pendidikan S2 dan S3 Bagi Guru Berprestasi

Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi bersama Wakil Wali Kota Batu Ir H Punjul Santoso mengikuti Gerak Jalan Bareng dan Gebyar HGN di GOR Gajah Mada, Sabtu (23/11).

Kota Batu, Bhirawa
Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Pendidikan (Dindik) memberikan beasiswa pendidikan S2 dan S3 bagi guru – guru berprestasi yang ada di Kota ini. Kebijakan ini disampaikan Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso MM dalam Gebyar Hari Guru Nasioanal (HGN) Kota Batu yang digelar di GOR Gajah Mada Kota Batu, Sabtu (23/11) sore. Pagi harinya, juga digelar gerak jalan bersama tenaga pendidik dan kependidikan yang dihadiri Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi.
“Dindik akan memberikan beasiswa gratis kepada guru berprestasi di Kota Batu. Diharapkan hal ini akan bisa memacu inovasi guru agar berprestasi, dan memberikan kesempatan bagi para guru untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi pada tahun 2020 mendatang,” ujar Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso MM, Sabtu (23/11).
Punjul menjelaskan, beasiswa itu berlaku bagi semua guru yang ada di Kota Batu. Baik guru yang sudah berstatus sebagai PNS, ataupun guru GTT dan honorer. Dan beasiswa ini merupakan upaya untuk mensejahterakan para guru GTT, PTT, dan honorer selain insentif yang telah diberikan Pemkot Batu setiap bulannya.
“Dengan pemberian beasiswa itu diharap para guru semakin profesional dalam mendidik siswanya. Serta para guru bisa menciptakan inovasi dalam setiap pembelajarannya,” tambah Punjul.
Diketahui, dalam Gebyar HGN Kota Batu ditampilkan pagelaran seni budaya dari para guru dari berbagai sekolah. Mulai dari tari-tarian daerah, vocal grub, mendongeng, hingga opera ditampilkan oleh para guru baik tingkat TK/RA, SMP/ MTS, dan SMA/K/MA.
Sementara itu, Kapala Dinas Pendidikan Kota Batu, Eny Rachyuningsih, berbagai pentas seni ini juga menjadi media untuk menumbuhkan kreatifitas bagi para guru. Pada kesempatan ini pihaknya juga mengumumkan sebanyak 15 siswa-siswi SD-SMA yang meraih nilai Ujian Nasional (UN) sempurna. Dan atas prestasi maka Pemkot akan memberangkatkan 15 siswa itu untuk studi banding pendidikan ke Singapura.
“Tahun depan kami akan memberangkatkan 15 siswa berprestasi di Kota Batu ke Singapura. Ini merupakan tahap kedua untuk jenjang SD-SMA, setelah sebelumnya pada tahap pertama sudah diberangkatkan pada bulan Juli sebanyak 28 orang untuk jenjang SMP dan SMA,” jelas Eny.
Sebelum menggelar Pentas Seni Budaya, pada pagi harinya para tenaga pendidik dan kependidikan di Kota Batu ini juga melaksanakan Gerak Jalan Bareng dalam rangka Gebyar Hari Guru Nasional. Dalam giat ini, Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko bersama Wakil Wali Kota Batu, Ir H Punjul Santoso memberangkatkan sekaligus mengikuti Gerak Jalan Bareng HGN.
Kegiatan ini mengambil start dan finish di halaman GOR Gajah Mada. Turut hadir dalam gerak jalan ini anggota DPRD Didik Machmud, Kepala Dinas Pendidikan Eny Rachyuningsih, beserta seluruh tenaga pendidik se-Kota Batu. [nas]

Tags: