Dinkominfo Bojonegoro Gelar Gathering Kemitraan Komunikasi Informasi

Kadis Kominfo Kab. Bojonegoro Kusnanda Tjatur.j

Bojonegoro,Bhirawa
Dinas Komunikasi dan Informatika Pemkab Bojonegoro mengadakan Gathering Kemitraan Komunikasi Informasi, yang diselenggarakan di halaman Radio Malowopati FM, kemarin (2/7).
Hadir kegiatan itu Asisten I Bidang Pemerintahan Setkab Bojonegoro DjokoLukito/ Hadirpula, Camat Bojogoro Farid Naqib, Sekretaris Dewan Ali Mahmudi, para wartawan Bojonegoro, RTIK Bojonegoro, staf Kominfo, Blogger Bojonegoro, serta undangan lainnya.
Kadis Kominfo Kab. Bojonegoro Kusnanda Tjatur mengatakan, Gathering Kemitraan Komunikasi Informasi dilakukan untuk mempererat silaturahmi dengan rekan media serta silaturahmi dalam rangka halal bihalal.
“Semoga dengan digelarnya acara ini, kita bisa saling memaafkan karena insan manusia tidak lepas dari suatu kesalahan dan untuk kedepanya komunikasi antara Pemkab dan rekan media lebih terjalin erat ,” ungkap Kadin Kominfo dalam sambutanya.
Selanjutnya, Kabag Humas dan Protokol Pemkab Bojonegoro Heru Sugiarto, yang juga menyampaikan permohonan maaf kepada mereka yang hadir di acara Gathering tersebut.
Selain itu, dia menyinggung tentang suksesnya kegiatan Pilkada Bojonegoro 2018 yang digelar 27 Juni 2018 lalu.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bojonegoro yang telah menggunakan hak pilihnya. Yang sangat membanggakan bagi kami, kegiatan pesta demokrasi itu berjalan dengan aman dan lancar,” ungkapnya..
Ditambahkan, partisipasi masyarakat yang berada di angka 77 persen dan kondisinya aman, tertib dan lancar sungguh suatu hal yang perlu mendapat apresiasi dari semua pihak.
“Kami juga sampaikan ucapan terima kasih kepada teman-teman wartawan yang telah membantu memplubikasikan kegiatan Pilkada Bojonegoro 2018, sehingga pesta demokrasi ini bisa berjalan dengan baik dan sukses,” pungkasnya. [bas]

Tags: