Direktur Proliga Harapkan Klub Baru Dari Malang

Direktur Proliga Hanny S Surkatty.

Kota Malang, Bhirawa
Direktur Proliga Hanny S Surkatty berharap ke depan ada klub baru dari Malang yang berpartisipasi di ajang kompetisi level tertinggi bola voli tersebut.
“Antusias dan apresiasi masyarakat Malang raya ini sangat bagus dalam mendukung kompetisi bola voli (Proliga). Oleh karena itu, saya ingin ada klub Proliga baru dari Malang,” kata Hanny dalam konferensi pers di Kantor PLN Malang, Jawa Timur, Kamis.
Malang, lanjutnya, dipercaya dua tahun berturut-turut sebagai kota pembuka Proliga karena tim yang bertindak sebagai tuan rumah di Malang adalah Jakarta Elektrik PLN sebagai pemegang juara selama dua tahun berturut-turut.
Kompetisi Proliga 2017 putaran pertama yang akan bergulir selama tiga hari (27-29/1) itu akan diikuti enam tim putra dan tujuh tim putri. Pertandingan selama tiga hari tesrebut bakal digelar di Gedung Olahraga (GOR) Ken Arok Kota Malang.
Menurut Hanny, kompetisi tahun ini akan lebih seru karena persaingannya lebih ketat, apalagi ada dua klub baru yang bergabung pada musim ini, yakni Jakarta BNI Taplus dan Bandung Bank BJB. “Keseruan itu juga akan diwarnai sejumlah pemain asing baru yang didatangkan beberapa klub,” urainya.
Sebenarnya, kata Hanny, dua klub baru yang menjadi peserta itu adalah “pemain” lama yang baru ikut kembali. “Sebelumnya dua klub ini sudah bergabung, namun beberapa tahun terakhir absen dan tahun ini bergabung kembali,” katanya.
Sementara itu, Ketua panitia penyelenggara, Bambang Sutanto mengatakan persiapan penyelenggaraan sudah 100 persen. Kondisi lapangan sudah siap dipakai. Acara pendukung pembukaan juga sudah disiapkan. “Kami akan datangkan reog untuk pembukaan besok (Jumat, 27/1),” kata Bambang.
Pertandingan pertama Proliga 2017 dijadwalkan berlangsung mulai pukul 14.30 WIB. Pada laga pembuka, tim tuan rumah Jakarta Elektrik PLN (putri) akan berhadapan dengan finalis tahun lalu, yakni Jakarta Pertamina Energi. Sedangkan tim putra akan mempertemukan tuan rumah Jakarta Elektrik PLN dengan Batam Sindo BVN.
Enam tim putra yang berlaga di ajang Proliga itu adalah Surabaya Bhayangkara Samator, Jakarta BNI Taplus, Jakarta Pertamina Energi, Palembang Bank SumselBabel, Batam Sindo BVN, dan Jakarta Elektrik PLN.
Sedangkan tujuh tim putri yang ambil bagian dalam kompetisi itu adalah Jakarta Elektrik PLN, Jakarta Pertamina Energi, Gresik Petrokimia, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Batam Sindo BVN, Palembang Bank SumselBabel, serta Jakarta BNI Taplus.
Sementara itu, selain GOR Ken Arok Malang, kota yang akan disinggahi Proliga adalah GOR Kertajaya Surabaya, Gedung PSCC Palembang, GOR Tumenggung Abdul Jamal Batam, GOR Tri Dharma Gresik, GOR Sritex Arena Solo, GOR C’Tra Arena Bandung, dan GOR Amongrogo Yogyakarta. [mut.ant]

Tags: