Disparporahub Bondowoso Sebar Takjil Tradisional

Aston-Jember-berbagi-takjil-untuk-pengguna-jalan-saat-masa-Ramadhan-1435-HBondowoso, Bhirawa
Mempersiapkan saat berbuka puasa di bulan Ramadan, adalah saat-saat yang dinantikan oleh seluruh umat Islam di dunia. Saat Ramadan, banyak bermunculan pasar kaget yang menawarkan berbagai sajian takjil untuk berbuka puasa. Selain itu, saat-saat berbelanja takjil inilah yang biasa dimanfaatkan masyarakat untuk ngabuburit alias menunggu saat berbuka puasa.
Di Bondowoso, pasar takjil juga bermunculan di bulan ramadhan kali ini. Salah satu yang unik dan paling menarik perhatian adalah pasar takjil yang berada di depan Dinas Pariwisata Budaya Pemuda Olahraga dan Perhubungan. Bedanya pasar takjil ini dengan pasar takjil lainnya adalah dipasar ini Dinas Pariwisata menyajikan kesenian tradisional khas Bondowoso.
Sigit Purnomo, Kepala Dinas Pariwisata Budaya Pemuda Olahraga dan Perhubungan mengatakan, pasar takjil dengan sajian kesenian tradisional khas Bondowoso ini merupakan salah satu upaya Pemkab Bondowoso untuk mempromosikan dan memperkenalkan berbagai kesenian tradisional khas kepada masyarakat. “Pasar takjil ini punya tujuan khusus selain memeriahkan bulan ramadhan, kami juga ingin memperkenalkan berbagai kesenian dan budaya asli Bondowoso kepada masyarakat luas,” kata Sigit Purnomo, Minggu (06/07).
Menurutnya, selain bisa menikmati berbagai menu pilihan berbuka puasa, masyarakat Bondowoso juga bisa mengetahui berbagai macam kesenian yang saat ini sudah mulai jarang ditemui. Seperti yang terlihat sore ini, masyarakat terlihat antusias berburu takjil, sembari menikmati sajian musik patrol yang dimainkan di panggung sederhana di depan kantor Dinas Pariwisata. [mb3]

Tags: