Dispora Dorong Pemuda Mengelolah Produksi Ikan Laut

Para pemuda pesisir saat mengikuti pelatihan yang digelar Dispora Jatim di Taman Candra Wilawatikta, Pandaan-Pasuruan.

Para pemuda pesisir saat mengikuti pelatihan yang digelar Dispora Jatim di Taman Candra Wilawatikta, Pandaan-Pasuruan.

Surabaya, Bhirawa
Luas perairan Indonesia yang mencapai 3.257.483 km² dan daratan 1.922.570 km², membuat negara ini dijuluki negara maritim. Sehingga produksi laut seperti ikan dan wisata menjadi salah satu andalan pendapatan negara.
Agar roda perekonomian di kawasan pesisir bisa bergerak lebih cepat, Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan (Dispora) Jatim menggelar Pelatihan Kepeloporan Pemuda Dalam Bidang Pengolahan, Produksio dan Pemasaran Ikan Laut 14-17 Maret di Taman Candra Wilwatikta, Pandaan Pasuruan.
Menurut Kepala Dispora Jatim, Drs Supratomo, MSi, Indonesia memiliki kekayaan laut yang melimpah. hasil laut dan sumber daya alam lainya berkembang dengan baik. tidak menutup pula untuk sektor pariwisata bahari menjadi salah satu sumber penghasilan negara yang menjanjikan.
Kekayaan yang ada tentunya akan lebih besar menjadi apabila dikembangkan lebih baik lagi. diperlukan kerjasama yang baik dari berbagai pihak. “Industri perikanan dan kelautan akan menjadi salah satu sektor primadona, karena pemerintahan sudah mencanangkan sektor maritim sebagai salah satu fokus pengembangan negara ini,” kata Supratomo saat dihubungi, Senin (21/3).
Itulah mengapa Dispora mendorong para pemuda pelopor untuk memasarkan produksi laut, karena hingga saat ini  konsumsi makanan laut sangat besar. Di pasar domestik saja, pada tahun 2013 lalu, konsumsi ikan Indonesia mencapai 35,62 kilogram per kapita.
Kemudian Tahun 2014, meningkat hingga 38 kilogram per kapita. Sehingga Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menargetkan, konsumsi bisa mencapai 40 kilogram per kapita pada tahun ini.
“Dispora Jatim mengakomodir aspirasi pemuda pesisir untuk meningkatkan dan mengembangkan potensi diri dan potensi daerahnya dalam bidang kelautan, baik secara pengolahan, produksi sampai pemasaran ikan laut,” katanya.
Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan Aktifitas Pemuda Dispora Jatim Didik Dwiyanto mengatakan, kegiatan ini untuk memberikan wawasan kepada para pemuda pesisir untuk berani melakukan trobosan dengan mengelola hasil laut, serta meningkatkan pariwasta bahari. “Kami mengundang pembicara yang kompeten dan saya berharap bisa menjadi masukan bagi para pemuda untuk mengembangkan potensi laut di daerahnya,” katanya. [wwn]

Tags: