DJP Jatim II Targetkan Pajak Rp16,93 Triliun

PajakSidoarjo, Bhirawa
Untuk mengejar keberhasilan target pajak Rp16,93 triliun tahun 2015, berbagai terobosan dan inovasi terus dilakukan Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jatim II. Diantaranya dengan melakukan gowes bareng bersama jajaran Kepolisian, Kejaksaan dan jajaran Dirjen Bea Cukai Jatim I, II dan III, start Mapolda Jatim hingga finish di Kanwil DJP Jatim ll Juanda, Jumat (8/5) lalu.
Usai menggelar gowes bareng, Kepala Kanwil DJP Jatim II, Nader Sitorus mengatakan target pajak sepanjang 2015 diharapkan, mampu mengumpulkan hingga Rp 16,93 triliun. Besaran target itu meningkat 43,91% dibandingkan pencapaian tahun 2014 senilai Rp11,7 triliun.
Menurutnya, olah raga bareng ini bagian dari tindak lanjut dari MoU antar lembaga dalam penegakan hukum dan sadar pajak bagi wajib pajak. ”Ini bagian dari mensolidkan kerjasama yang lebih baik,” tutur Nader.
Lewat sosialisasi yang kian gencar, kami berharap wajib pajak lebih aktif lagi dalam upaya pelaporan kewajiban pajaknya. Sehingga target penerimaan pajak 2015 sebesar Rp1.295 triliun secara nasional bisa tercapai. Soal penindakan bagi pelanggar hukum dalam masalah pajak dan kepabeaan. Semua pihak, mulai Polda dan Kejati, siap mendukungnya. ”Dengan kondisi itu diharapkan masyarakat lebih patuh terhadap membayar pajak,” harapnya.
Sementara yang hadir ikut meramaikan acara gowes bareng diantaranya, Waka Polda Jatim Brigjen Pol Edy Hariyanto, Kakanwil DJP Jatim ll Nader Sitorus, Kakanwil DJBC Jatim l Rahmat Subagio danĀ  Deni dari Kejati Jatim serta jajaran staf lainnya. [ach]

Tags: