DPD PAN Sumenep Alihkan Dukungan ke Bacabup Fattah Jasin

Bacabup Fattah Jasin saat berbicara dihadapan kader PAN Sumenep.

Sumenep, Bhirawa
DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sumenep mengalihkan dukungannya ke Bakal Calon Bupati (Bacabup) Fattah Jasin. Padahal sebelumnya, partai berlambang matahari itu mendukung kadernya sendiri, Malik Effendi yang telah mendapatkan rekomendasi DPP PAN sebagai Bacabup Sumenep.
Pembina Organisasi dan Kaderisasi (POK) DPD PAN Sumenep, Ahmad Azizi menyatakan, hasil rapat pleno internal DPD PAN Sumenep, parpol mendukung secara penuh Bacabup Fattah Jasin dan Hairul Anwar yang merupakan kader sendiri sebagai Bacawabupnya pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang akan digelar pada tanggal 23 September 2020 ini. “Hasil rapat pleno, DPD PAN Sumenep akan mendukung Fattah Jasin sebagai Bacabup dan Hairul Anwar sebagai Bacawabup pada Pilbup Sumenep 2020 ini,” kata Ahmad Azizi, Selasa (17/3).
Menurutnya, mundurnya mantan anggota DPRD Provinsi Jatim, Malik Effendi dari calon Bacabup ini lantaran tidak disetujui oleh keluarga besarnya. Namun, ia tetap akan mendukung penuh apa yang menjadi komitmen partai politik berlambang matahari tersebut. “PAN Sumenep tetap solid. Mundurnya pak Malik Effendi dari pencalonannya sebagai Bacabup karena tidak disetujui oleh keluarga besarnya,” ucapnya.
Fattah Jasin yang merupakan Kepala Bakorwil Madura itu mendaftar sebagai Bacabup ke PKB, PPP dan Partai Demokrat. Ia diundang secara resmi oleh DPD PAN Sumenep untuk sekedar menyampaikan berbagai hal dihadapan kader PAN. Di hadapan kader PAN, ia menyatakan, jika amanah yang diberikan itu akan dijaga untuk membangun Sumenep yang lebih Barokah. “Terimakasih, PAN telah memberikan dukungan penuh dan kepercayaannya kepada saya. Saya akan hibahkan diri saya untuk seluruh lapisan masyarakat Sumenep. Saya akan dedikasikan sisa umur saya untuk membangun Sumenep lebih baik, semoga barokah,” kata Fattah Jasin, dihadapan kader PAN Sumenep.
Disinggung soal kader yang layak menjadi wakilnya, Fattah Jasin menyerahkan sepenuhnya pada partai pengusung. Karena, hingga kini partai yang telah didaftari belum mengeluarkan surat rekomendasi. “Semua calon wakil yang muncul bagus, saya serahkan sepenuhnya pada partai pengusung,” tegasnya. (Sul)

Tags: