DPD Partai Amanat Nasional Kabupaten Sidoarjo Apresiasi Usman

Pengurus harian DPD PAN usai menghadap Usman

Sidoarjo-Bhirawa
Keinginan ketua sementara DPRD Sidoarjo, Usman, yang mengharapkan kebersamaan seluruh fraksi dalam pembentukan AKD (Alat Kelengkapan Dewan) yang baru menjadi angin segar terciptanya suasana kondusif di DPRD Sidoarjo periode 2019-2024.
Pernyataan ini disampaikan Usman seusai bertemu dengan pengurus DPD PAN yang menyerahkan nama calon pimpinan DPRD dari unsur PAN, Rabu (4/9) sore. Dia menginginkan hubungan lebih baik para pimpinan dan seluruh fraksi, sehingga progam pembangunan di Sidoarjo dapat segera diwujudkan.
Ketua DPD PAN Sidoarjo, Dzul Himam, mengapresiasi pernyataan anggota FKB, Usman, yang lebih mementingkan kebersamaan untuk membentuk AKD. Seluruh fraksi memang harus dilibatkan dalam pembentukan AKD, supaya tidak ada fraksi yang merasa paling diuntungkan, da nada yang merasa paling dirugikan. Semua fraksi merasa diuntungkan.
Ada 16 posisi mulai dari ketua, wakil ketua, sekretaris AKD, dan FKB sebagai fraksi dengan anggota terbesar tentu mendapatkan porsi terbanyak.
DPD PAN menyerahkan surat keputusan DPP PAN yang menunjuk Emir Firdaus sebagai pimpinan dari unsur PAN. Dengan masuknya surat PAN, berarti tinggal menunggu surat PDIP. Hingga hari ini PDIP belum menyerahkan surat keputusan itu, padahal tanggal 2 september merupakan jadwal terakhir pengajuan nama.
Pengurus teras DPC PDIP, Tri Endrojono, dihubungi Rabu siang, membenarkan bahwa surat keputusan itu belu turun. “kami juga menunggu, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini nama itu sudah turun,” ujarnya.
DPC PDIP mengajukan 2 nama, Whisnu Pradono dan Bambang Rijoko. Semula DPC mengajukan 3 nama, Bambang Rijoko, Taufik Hidayat, Suyarno. Namun DPD PDIP menyusupkan 2 nama, Whisnu dan Tarkir Erdianto. Namun akhirnya dirubah lagi menjadi Whisnu dan Bambang saja. (hds)

Tags: